Sebulan Nikah, Glenn Fredly Akhirnya Pamerkan Momen Manis Bareng Mutia Ayu
Diterbitkan:
Glenn Fredly unggah momen manis bareng Mutia Ayu (Credit: instagram/glennfredly309)
Kapanlagi.com - Pernikahan Glenn Fredly dan Mutia Ayu memang sempat mengejutkan banyak pihak. Pada tanggal 19 Agustus 2019 lalu, dua sejoli itu akhirnya memutuskan untuk menggelar pesta pernikahan secara tertutup di Rumah Kajoe, Ampera, Jakarta Selatan.
Pasca acara resepsi, tak banyak foto dan momen kebersamaan yang dibagikan oleh Glenn Fredly di media sosial Instagram-nya. Pria berusia 43 tahun itu hanya mengunggah satu foto pernikahan mereka.
Bukan tanpa alasan, selama ini mantan kekasih Aura Kasih itu memang jarang mengekspos kehidupan pribadinya ke publik. Sampai akhirnya, belum lama ini Glenn Fredly memamerkan momen manis bersama sang istri tercinta.
Advertisement
1. Mutia Ayu Menyiapkan Makanan
Pada hari Minggu (15/09/2019), untuk pertama kalinya, Glenn mengunggah video yang menunjukkan wajah sang istri. Tampak di situ, Mutia Ayu tengah menyiapkan papeda untuknya.
Papeda sendiri adalah makanan khas Maluku dan Papua berupa bubur sagu. Biasanya makanan pokok ini disajikan dengan lauk berkuah dan bersantan.
(Lagi-lagi bikin heboh! Setelah bucin-bucinan, sekarang Erika Carlina dan DJ Bravy resmi putus!)
2. Mutia Ayu Belajar Menyajikan Papeda
Di keterangan video itu, Glenn Fredly menyebutkan kalau sang istri tengah belajar cara menyiapkan papeda. Sementara Mutia Ayu sendiri terlihat sumringah dan bahagia.
"Istriku belajar makan dan menyajikan papeda (sagu) dalam sempe dengan ikan kuah kuning," tulis Glenn Fredly.
Yuk Baca Juga:
Dikritik Pilih Aktor Itu-Itu Saja, Begini Jawaban Joko Anwar
Ungkap Fakta ini Barbie Nouva Takut Julid Saat Bahas Isu Kehamilan Mutia Ayu
Mutia Ayu Resmi Dipersunting Glenn Fredly, Pilih Rehat Bernyanyi Karena Hamil?
Mutia Ayu Unggah Foto Pernikahan Dengan Glenn Fredly
Mutia Ayu Akhirnya Unggah Foto Pernikahan dengan Glenn Fredly, Bahagia Berdua
(Ramai kabar perceraian dengan Raisa, Hamish Daud sebut tudingan selingkuh itu fitnah.)
(kpl/tmd)
Tyssa Madelina
Advertisement
-
Teen - Lifestyle Gadget Deretan Aksesori yang Bikin Gadget Gen Z Makin Ciamik, Wajib Punya Nih!
