Shanty Ikut Casting Film

Kapanlagi.com - Shanty rupanya tidak hanya puas berkiprah di dunia musik, tapi juga mulai melebarkan sayap ke dunia layar lebar. Pelantun tembang Hanya Memuji ini tak segan-segan mencoba-coba ikut casting untuk sebuah film bioskop.

Ketika ditanya film apa dan siapa sutradaranya Shanty yang saat itu di jumpa pers Krisdayanti, di Wisma BNI 24 akarta, Senin (24/11) siang mengelak mengatakannya, demikian seperi dikutip dari Discctarra.com.

Ternyata Shanty belum mau bicara terlalu banyak dulu soal film tersebut. "Nanti-lah, soalnya baru tahap ikutan casting belum tentu juga kepilih. Jadi gue belum mau ngomong banyak," menghindar gadis sensual yang lagunya berjudul Tak Berakhir Tak Berawal dijadikan lagu tema untuk sinetron serial Kisah Cinta Si Hantu Cantik di RCTI.

Jika terpilih ini merupakan yang pertama kali Shanty berakting di layar lebar. "Aku sih maunya main di film yang bertema musikal. Kayaknya asyik aja karena tidak terlalu jauh dengan profesi gue," ucap lajang kelahiran Jakarta, 30 Desember 1978 ini.

Bagaimana kalau main sinetron? "Kayaknya enggak dulu deh. Bukannya nolak, cuma waktunya mepet. Sinetron kan panjang-panjang, sedangkan gue masih mau konsen ke nyanyi dulu," begitu alasannya

Sementara itu kini Shanty tengah sibuk memulai proyek albumnya ketiga yang materinya sudah rampung 70 persen. Dalam album barunya tersebut, ini ingin beda dengan albumnya terdahulu. "Kalau kemarin seperti Kylie Minoque, tapi yang baru ini gue pengen seperti Linkin Park," ujarnya.

Saat ini Shanty baru merekam satu lagu. Selain banyak melibatkan musisi muda, cewek yang punya banyak kemauan ini juga berkeinginan membuat instrumen musik pada albumnya . "Makanya gue sekarang lagi rajin les gitar sama piano," ujarya.

Disinggung soal konser KD, ternyata Shanty juga punya keinginan bisa mengikuti jejak idolanya tersebut untuk bisa menggelar konser bahkan sampai ke luar negeri. Namun sampai kini keinginan itu masih sebatas angan belaka.

Meskipun belum ada rencana, tapi Shanty sudah punya konsep tentang konsernya entah kapan digelar kelak. "Seperti apa konsepnya nanti, semua sudah ada di kepala gue," ucap pemilik album Persembahan Dari Hati yang memang diakui kreatif ini.

(Setelah 8 tahun menikah, Raisa dan Hamish Daud resmi cerai.)

(dst/erl)

Rekomendasi
Trending