Teuku Wisnu Kagumi Prosesi Pernikahan Ibas - Aliya
Teuku Wisnu - Shireen Sungkar foto: KapanLagi.com®
Kapanlagi.com - Pernikahan dua pejabat penting negeri ini yakni Ibas Yudhoyono dan Aliya Rajasa rupanya membuat sebagian warga Indonesia antusias. Pun demikian dengan yang dialami oleh selebritis Teuku Wisnu."Jujur aja gue baru ngelihat ya, acara siramannya meski gue gak tahu itu mewah apa gak. Tapi sepertinya resepsi bakal lebih megah. Ini emang akan dirayakan secara besar-besaran," paparnya.Kekasih dari pesinetron Shireen Sungkar yang ditemui di kawasan Tanah Abang, Rabu (23/11) tak lupa turut memberikan selamat dan berbahagia untuk pasangan putra dari Presiden Susilo Bambang Yudhoyono dan putri dari Menko Hatta Rajasa itu."Gue belum ngerti kalo ada yang bilang ini pernikahan termahal ato gak. Gue kan belum menikah, gue juga bingung nanti kalo nikah yang bayar duit gedung, katering siapa? Tapi gue tetep menghargai orang yang menikah dengan merencanakan budget pengeluaran," jelasnya.Ibas dan Aliya saat ini sedang dalam proses midodareni. Mereka berdua akan menggelar akad pernikahan pada 24 November dengan adat Jawa dan resepsi pada 26 November dengan adat Palembang.Â
(Setelah 8 tahun menikah, Raisa dan Hamish Daud resmi cerai.)
(kpl/hen/aia)
Advertisement
-
Teen - Fashion Kasual Celana Jeans Ala Anak Skena: Pilihan Straight sampai Baggy yang Wajib Dicoba
