Titiek Puspa Inginkan Pemilu Dipenuhi Rasa Cinta
Kapanlagi.com - Penyanyi serba bisa Titiek Puspa tak ingin Pemilu hanya menjadi ajang untuk memilih pemimpin bangsa ke depan, tetapi juga wadah untuk menebarkan cinta pada sesama.
Artikel terkait Pemilu 2024 juga bisa dibaca di Liputan6.com
"Tebarkanlah cinta kasih dengan ikhlas, jangan biarkan benci dan dengki bertunas," kata Titiek, di Jakarta, Selasa (9/6), setelah peluncuran lagu bertemakan pemilu Ini Pemilu Kita - Saudara Kita Semua yang juga dihadiri Ketua KPU, Abdul Hafiz Anshary.
Advertisement
Ia berharap Pemilu Presiden (Pilpres) 2009 yang akan berlangsung pada 8 Juli 2009 mendatang terlaksana dengan aman dan tertib. Ia juga tidak lupa mengingatkan masyarakat agar menggunakan hak pilihnya pada Pilpres nanti.
"Kita punya hak, kenapa disia-siakan. Kita harus memberikan dukungan," kata penyanyi sekaligus pencipta lagu ini.
Baginya, tidak memilih pada Pemilu berarti tidak mensyukuri karunia yang diberikan Sang Pencipta. Masyarakat Indonesia, telah diberikan tiga pasangan calon presiden dan wakil presiden terbaik untuk dipilih.
Menurut dia, masyarakat Indonesia harus mensyukuri karunia tersebut dengan memilih salah satu putra-putri bangsa terbaik untuk memimpin bangsa ke depan. Masih mengenai Pemilu, Titiek mengharapkan melalui lagu Ini Pemilu Kita - Saudara Kita Semua, dapat lebih mengobarkan semangat masyarakat untuk menggunakan hak pilihnya.
Demi kesuksesan Pemilu, ia dan rekan-rekan seprofesi rela untuk tidak dibayar saat mengerjakan lagu singkat yang dibuat dalam lima bahasa daerah tersebut yaitu Palembang, Batak, Jawa, Ambon, dan Betawi.
"Suatu hari saya dicari-cari seorang pria. Dia adalah Faizal Motik, dia datang membawa lagu untuk dinyanyikan," katanya menceritakan awal pembuatan lagu Ini Pemilu Kita - Saudara Kita Semua yang diciptakan Faizal Motik.
Kemudian, ia menghubungi beberapa teman untuk bersama-sama menyanyikan lagu tersebut. "Ini untuk masyarakat, ayo bersama-sama memberikan motivasi pada masyarakat," katanya kepada rekan-rekannya.
Lagu pendek ini sarat pesan bagi masyarakat untuk menggunakan hak pilihnya, mencermati program setiap pasangan calon, dan memberikan tanda satu kali saja pada surat suara.
'Kita satu bangsa, semua saudara kita, ini pemilu kita' demikian sepenggal bait lagu Ini Pemilu Kita - Saudara Kita Semua. Â
(Lagi-lagi bikin heboh! Setelah bucin-bucinan, sekarang Erika Carlina dan DJ Bravy resmi putus!)
(kpl/bun)
Anton
Advertisement
-
Teen - Lifestyle Gadget Mau Foto Astetik? Kamera Mini Andalan Anak Skena yang Lagi Viral Ini Patut Dicoba
-
Teen - Fashion Hangout Pilihan Jam Tangan Stylish untuk Anak Skena yang Mau Tampil Lebih Standout
