Viviane Lapor Polisi Karena Anaknya Bersama Okan Kornelius Disiksa, May Lee Pelakunya?

Penulis: Editor KapanLagi.com

Diterbitkan:

Viviane Lapor Polisi Karena Anaknya Bersama Okan Kornelius Disiksa, May Lee Pelakunya?
Okan Kornelius & May Lee © KapanLagi.com/Agus Apriyanto

Kapanlagi.com - Viviane pernah menikah dengan aktor Okan Kornelius sebelum akhirnya bercerai. Dari pernikahan tersebut, keduanya dikaruniai seorang anak laki-laki yang berinisial J.

Sekira bulan Maret lalu, Viviane membuat laporan ke polisi karena J mendapatkan bercak biru di bagian kaki, tangan, dan wajah. Dalam laporannya tidak ada pihak terlapor, karena ia ingin menyerahkan semuanya ke pihak kepolisian untuk mencari kebenaran.

"Kita sepakat melapor ke polisi supaya jelas apakah ini penganiayaan atau seperti apa. Makanya dalam laporan tidak ada menyebut pelaku, biar nanti pihak kepolisian yang menentukan," kata Ahmad Ramzy selaku kuasa hukum Viviane saat dihubungi melalui sambungan telepon, Selasa (12/5/2020).

1. Pelakunya May Lee?

© KapanLagi.com/Agus Apriyanto

Bercak biru pada bagian tubuh J ini pertama kali ditemukan oleh pihak guru. Hingga kemudian mereka mengajak Viviane, Okan Kornelius, dan May Lee selaku ibu sambung untuk berbicara di sekolah.

Dari obrolan tersebut terdapat perbedaan keterangan antara sang anak dengan May Lee. J mengaku dicubit, sementara May Lee berkata lain.

"Tanggal 6 Maret dipertemukan Mbak Viviane, Okan, dan ibu sambung Jaden di sekolah. Di situ ada perbedaan pendapat bahwa J bilang dicubit oleh ibu sambungnya, sementara ibu sambungnya menyatakan bahwa ini dipegangi untuk meregulasi diri," tutur Ahmad Ramzy.

(Lagi-lagi bikin heboh! Setelah bucin-bucinan, sekarang Erika Carlina dan DJ Bravy resmi putus!)

2. Tinggal Bersama Viviane

Setelah membuat laporan, kini Jaden tinggal bersama Viviane yang telah menikah dengan penyanyi Sammy Simorangkir. Sejalan dengan itu kasus laporan ini pun terus bergulir dan belum menemukan titik terang.

"Sejak 10 Maret J tinggal sama ibu kandungnya, sejak pemeriksaan itu. Selama ini sama ayah kandungnya dan ibu sambung. (Perkembangan) proses hukum harusnya tinggal gelar perkara untuk menemukan siapa tersangkanya," tandas Ahmad Ramzy.

(Ramai kabar perceraian dengan Raisa, Hamish Daud sebut tudingan selingkuh itu fitnah.)

Rekomendasi
Trending