EXO Bersatu, Drama 'EXO Next Door' Hadirkan Member Lengkap Loh
Diperbarui: Diterbitkan:
EXO ©iqiyi
Kapanlagi.com - Bukan lagi hal baru jika sebuah grup band K-Pop hadir dalam layar kaca di dunia akting. Sebelum hadir EXO Next Door, sebelumnya ada boyband asal JYP Entertainment, GOT7Â juga telah rilis drama dengan semua member lengkap nih.
Jika GOT7Â hadir dengan kisah fantasi di Dream Knight, sedangkan EXOÂ suguhkan kisah percintaan yang buat para EXO-LÂ (fans EXO) gemas nih. Web drama yang diproduksi oleh sebuah perusahaan chat ternama LINE ini mulai tayang sejak 9 April lalu.
Menurut KPopHerald, baru rilis 12 jam saja drama EXO Next Door tersebut sudah ditonton kurang lebih lima juta kali loh. Sebagai salah satu langkah strategi promosi album baru EXODUS, sebagai grup yang baru debut 2012 ini berhasil buktikan prestasi mereka.
Drama percintaan komedi ini berkisah tentang gadis muda bernama Ji Yeon Hee yang tak pernah jatuh cinta maupun berpengalaman soal asmara. Aktris muda pemain drama Mi Mi bersama Changmin TVXQ ini perlahan mengetahui bahwa dirinya memiliki tetangga artis K-Pop tenar.
EXO Next Door akan tampilkan seluruh member secara bergantian nih. ©dramawiki.comPertemuan mereka di bumbui dengan unsur romantis serta menggemaskan nih. Pada poster EXO Next Door, hanya ada empat member saja yang ikut bermain yaitu, Chanyeol, Baekhyun, D.O, dan Sehun. Namun, jangan khawatir deh buat para EXO-L, kalian pasti akan lihat sepuluh member EXO secara bergantian muncul nih.
Episode selanjutnya siapa nih yang akan buat kejutan untuk muncul di EXO Next Door diantara member EXO? Selain gemas dengan aksi anggota lain berakting, makin heboh saja kalau membayangkan jika kejadian pada Ji Yeon Hee bisa menimpa pada kita.Â
Siapa nih yang mau punya tetangga tampan dan mereka adalah EXO? Kalian sudah tentukan pilihan kan untuk jatuh cinta deh pastinya.
Jangan lewatkan
Demi Peran Figuran, Kyuhyun SuJu Ingin Jadi Aktor Bollywood
Setelah Bertemu Fans, Tao Berikan Isyarat Akan Keluar Dari EXO?
Postingan Instagram Tao EXO Setelah Rumor Hengkang, Bikin Nangis
EXO Makin Berjaya, Lay Unjuk Gigi Syuting di Korea Hingga China
Siapa Yang Punya 'Otak Seksi' di EXO? Ini Pilihan Suho
(Lagi-lagi bikin heboh! Setelah bucin-bucinan, sekarang Erika Carlina dan DJ Bravy resmi putus!)
(kpo/kkd)
Kiky Kurnia Dewi
Advertisement
