Hyoyeon Yakin Comeback SNSD Bakal Menggebrak Jagad K-Pop
Diperbarui: Diterbitkan:
Hyoyeon Girls Generation ©soshicafe
Kapanlagi.com - Bagi Hyoyeon, tahun 2015 mungkin jadi tahun paling sibuk nih. Pasalnya selain comeback Girls Generation, ia juga baru saja meluncurkan sebuah buku karyanya berjudul Hyo Style pada 1 Juli kemarin.
Hyo Style merupakan buku fashion pertama yang dibuat Hyoyeon loh. Dalam karya terbaru dari member Girls Generation ini berisi tentang beberapa tips serta trik dalam hal fashion dan juga kecantikan tentunya ala Hyoyeon.
Hyoyeon Girls Generation
Tak hanya jago nyanyi dan dance, Hyoyeon merupakan sosok dengan banyak bakat. Disinggung soal comeback, perempuan yang tertarik banget soal fashion dan kecantikan ini sedikit bocorkan soal album SNSD.
Hyoyeon PD soal comeback SNSD selanjutnya. ©SM Entertainment
"Teasernya akan dirilis hari ini (1/7). Kami akan kembali dengan pesta musim panas. Girls Generation akan berikan tanda era baru untuk musim panas kali ini," ungkap Hyoyeon dilansir dari Soompi.
Ya, teaser foto hingga 2 Juli ini sudah enam member nih yang dirilis beserta video versi iklan album. Dari pernyataan Hyoyeon tersebut tentu para penggemar makin dibuat penasaran dong.
Akhirnya Hyoyeon merilis buku karya dirinya. ©SM Entertainment
Kira-kira kejutan apa ya yang disiapkan oleh delapan member rupawan Girls Generation di single PARTY nanti? Kembali ngobrol soal buku Hyoyeon, ia curhat soal pembuatan Hyo Style selama setahun.
"Style berubah sesuai perjalanan, pengalaman, dan pemikiran. Gaya ku sekarang bukan jadi akhir. Aku akan tujukan sebuah perubahan dan peningkatan imej di masa depan. Buku ini merupakan harga dari pemikiran dan kecemasan selama satu tahun. Semoga kalian bisa beri dukungan dan cinta," curhat Hyoyeon.
Jangan lewatkan
[VIDEO] Teaser Comeback SNSD Rilis, Cute & Bikin Gerah Maksimal!
Taeyeon & Sooyoung Berikan Bocoran Foto Comeback Girls Generation
Rilis Teaser! Girls Generation Ajak 'Party' Pantai di Album Baru
[FOTO] Seru! Tiffany & Yuri SNSD Pamer Kompak Tim 'Running Man'
Jadi Bintang Tamu di 'Running Man', SNSD Perang di Kolam Lumpur
(Lagi-lagi bikin heboh! Setelah bucin-bucinan, sekarang Erika Carlina dan DJ Bravy resmi putus!)
(soompicom/kkd)
Kiky Kurnia Dewi
Advertisement
-
Teen - Lifestyle Gadget Deretan Aksesori yang Bikin Gadget Gen Z Makin Ciamik, Wajib Punya Nih!
