Bagi Riri Riza, 'AADC 2' Adalah Penanda Generasi Kreatif Hari Ini
Riri Riza © Miles Film
Kapanlagi.com - Meski 14 tahun telah berlalu, sulit rasanya untuk tidak mengakui ADA APA DENGAN CINTA (AADC) sebagai salah satu film terbaik Tanah Air yang memberikan banyak pengaruh besar dalam industri kreatif. Hal yang sama pun ternyata dirasakan sutradara AADC 2, Riri Riza.
"Film #AADC2 menurut saya berhasil menjadi film yang berbicara tentang sebuah generasi dan periode tertentu dalam kehidupan mereka. Keresahan mereka, penyesalan mereka yang berujung pada keinginan untuk menebus, dan kegelisahan mereka. Hal-hal yang mungkin dirasakan juga oleh penonton. Semuanya tersampaikan dengan baik," ujar Riri Riza dalam release director's note yang kami terima dari Miles Film.
Tak hanya film, elemen-elemen kecil yang ada dalam film ini juga diakui Riri Riza membuat kisah Cinta dan Rangga itu semakin kuat. Baik dari puisi maupun soundtrack, sang sutradara melihatnya sebagai tanda yang mewakili para pelaku di industri kreatif sekarang ini.
AADC 2 berhasil menyajikan keresahan sebuah generasi dengan baik © KapanLagi.com/Sabar Artiyono"Cerita dan skenario adalah modal terbesar film ini, sinematografi dan seluruh aspek tata artistik juga lebih dari sekedar indah,  tapi mencapai realisme yang saya bayangkan. musik yang dibuat Melly dan Anto Hoed bersenyawa dengan puisi M. Aan Mansyur. Menurut saya #AADC2 adalah juga penanda generasi kreatif hari ini," lanjutnya.
Karena itu sekalipun ia mengikuti langsung proses penggarapan film AADC 2Â ini, tetap saja Riri Riza dikejutkan dengan semua elemen yang saling berkesinambungan di dalamnya. Yap, inilah yang diharapkan Riri Riza bisa dilihat penonton dari sekuel film legendaris tersebut.
"Saat melihat film #AADC2Â pertama kali di layar lebar, saya kaget. Ada beberapa adegan yang, menurut saya, tak hanya sekedar dilihat, tapi harus dirasakan. Semua elemen di film ternyata bekerja dengan baik. Di layar lebar, film #AADC2Â yang kami buat terlihat sangat bersinar. Semoga penonton juga menemukan hal yang sama," tandasnya.
Sudah Baca Yang Ini?
(Di luar nurul, Inara Rusli dilaporkan atas dugaan perselingkuhan dan Perzinaan!)
(kpl/ntn)
Natanael Sepaya
Advertisement
-
Teen - Lifestyle Gadget Mau Foto Astetik? Kamera Mini Andalan Anak Skena yang Lagi Viral Ini Patut Dicoba
