Kembali Tertimpa Masalah, Ruben Onsu Mengaku Bingung: Gue Lagi, Gue Lagi

Kembali Tertimpa Masalah, Ruben Onsu Mengaku Bingung: Gue Lagi, Gue Lagi
Ruben Onsu bingung tertimpa masalah lagi © KapanLagi.com/Muhammad Akrom Sukarya

Kapanlagi.com - Ruben Onsu sedang tertimpa sebuah masalah. Baru-baru ini ia mengetahui kalau nama panggilannya, 'Bensu' dijadikan nama restoran di kawasan Bandung. Ingin menuntut keadilan, Ruben Onsu pun memilih menyelesaikannya lewat jalur hukum.


Sebelumnya, Ruben Onsu sendiri sudah dipusingkan dengan teror-teror yang ia dan keluarganya terima selama beberapa bulan terakhir. Berbau mistis, teror ini dirasa tidak masuk di akal. Sebut saja kecelakaan dan munculnya 3 ekor ular di rumahnya.


Kini ia justru dipusingkan dengan sebuah masalah baru. Jelas, suami Sarwendah ini merasa kebingungan. "Ada aja deh mbak. Saya mah setiap hari ada aja. Gue aja sampai bingung ada artis lain, gue lagi, gue lagi," ujarnya saat dijumpai di kawasan Jalan Kapten Tendean, Mampang, Jakarta Selatan, Kamis (11/10).


1. Enjoy aja

Ruben Onsu tak mau banyak bicara soal 'Bensu' © KapanLagi.com/Muhammad Akrom Sukarya

Terkait deretan masalah yang menimpanya, Ruben Onsu tidak tinggal diam. Mengambil sikap tegas ia menunjuk Minola Sebayang, S.H sebagau kuasa hukumnya. Ia juga mengaku tidak mau ambil pusing dan justru akan meladeninya. "Gue enjoy aja kalau gue bisa, gue ladenin kayak gini," katanya.

Namun tidak bisa dibohongi kalau deretan masalah ini membuatnya terganggu. Bahkan tak jarang juga menimbulkan rasa tidak nyaman. Untuk itu, Ruben Onsu yang memilih untuk tidak terlalu banyak bicara dan menyerahkan semuanya pada sang pengacara.

"Cuma kalau yang (masalah) gini gue agak kurang nyaman ditanya gini, karena menurut gue biarkan ke pengacara gue kalau kalian mau dapat statement yang lebih lengkap. Cuma kalau kalian mau tulisan yang benar, coba buka di hukumonline.com lihat di pasal 21, seperti apa (isinya)," sambungnya.

2. "Bensu itu siapa?"

Masih pada kesempatan yang sama, Ruben Onsu kembali menegaskan kalau yang ia permasalahkan adalah nama 'Bensu'. Pasalnya nama Bensu ini sudah melekat pada dirinya sebagai seorang publik figur. Dengan kata lain, nama 'Bensu' jelas sudah diketahui banyak orang dan pasti menjurus pada dirinya.

"Saya sama sekali demi Allah tidak bermasalah dengan usaha orang lain, tapi saya ini yang saya minta adalah namanya. Kalau nama 'Bensu'nya di orang lain, siapa sosoknya? Jadi maksud saya gitu. Tapi kita boleh tanya sepuluh orang di depan. 'Bensu itu siapa?'" tutupnya.

(Di tengah kondisi kesehatan yang jadi sorotan, Fahmi Bo resmi nikah lagi dengan mantan istrinya.)

Rekomendasi
Trending