Lebaran, Personel NOAH Pilih Berkumpul Dengan Keluarga
NOAH © KapanLagi.com®/Bambang E Ros
Kapanlagi.com -
Momentum hari raya Idul Fitri tentu sangat ditunggu oleh umat muslim di seluruh dunia. Sebab, momen tersebut sering digunakan untuk berkumpul bersama keluarga. Begitupun hal yang dilakukan oleh personel grup musik NOAH.
Gitaris NOAH, Uki mengatakan, hampir semua personel band yang sebelumnya bernama Peterpan lebih memilih berkumpul bersama keluarga di saat hari raya Idul Fitri. Oleh karena itu, mereka memilih tidak beraktivitas.
Apalagi sebelum hari raya, NOAH sudah meliburkan diri dari aktifitasnya sebagai pelaku seni. Sehingga berkumpul bersama keluarga begitu dimanfaatkan oleh semua personel.
Advertisement
NOAH libur seminggu sebelum lebaran © KapanLagi.com®/Bambang E Ros"Kita salat Ied. Memang ada waktu libur seminggu sebelum itu (lebaran) buat waktu berkumpul keluarga. Setelah itu sih normal lagi jadwal seperti biasa," ujar Uki saat ditemui di bilangan Jakarta Barat, Jumat (24/6/2016).
Senada dengan Uki, vokalis NOAH, Ariel pun lebih memilih berkumpul bersama keluarga di hari raya Idul Fitri. Ariel mengatakan, bertemu keluarga di hari raya merupakan waktu yang paling tepat bisa bertemu keluarga besarnya.
"Kalo secara umum waktu bisa ketemu keluarga dengan keluarga yang jauh-jauh. Kita juga kan libur," tandasnya.
Simak berita lainnya!
(Di luar nurul, Inara Rusli dilaporkan atas dugaan perselingkuhan dan Perzinaan!)
(kpl/far/pit)
Fikri Alfi Rosyadi
Advertisement
-
Teen - Lifestyle Gadget Mau Foto Astetik? Kamera Mini Andalan Anak Skena yang Lagi Viral Ini Patut Dicoba
