Lupakan Anak&saudara, Mario Teguh Dianggap Takut Istri Oleh Adik
Diperbarui: Diterbitkan:
Mario Teguh © KapanLagi.com/Agus Apriyanto
Kapanlagi.com - Sikap Mario Teguh yang memilih untuk tidak mengakui Ario Kiswinar sebagai anak kandung disayangkan banyak pihak, termasuk juga adiknya, Permata Kurama. Bukan hanya tak mengakui, Kurama juga mengungkap kalau Ario tak pernah diurus oleh motivator kondang tersebut.
Kepedihan hati Kurama semakin bertambah lantaran ternyata bukan hanya Ario yang 'dibuang' dari kehidupan Mario. Menurut wanita yang juga kerap disapa Kum-Kum ini juga melupakan saudara-saudaranya.
Mario Teguh juga disebut lupa pada saudara-saudaranya @ Facebook.com/marioteguh"Kondisi dari punishment istri yang sekarang. Kan istri yang sekarang adalah oran ketiga dalam perkawinan pertama Pak Mario. Istrinya lebih otoriter istilahnya. Ternyata Pak Mario tidak hanya melupakan anaknya tetapi pak Mario juga bisa melupakan saudara-saudaranya semua. Itu karena otoriter dari istrinya. Apapun bisa terjadi karena sikap otoriter istrinya," ungkap Kurama saat dihubungi via telepon baru-baru ini.
Advertisement
Mario dianggap terlalu mementingkan keluarganya yang dibina bersama Linna Teguh, sampai-sampai tidak peduli dengan saudara-saudaranya. Bahkan untuk berkunjung ke rumahnya pun Kurama mengaku kesulitan.
Mario Teguh disebut takut istri oleh sang adik @ Facebook.com/marioteguh"Kata kasarnya ISTI lho mas, ikatan suami takut istri. Susah mas, kita sendiri sudah bertahun-tahun hampir delapan tahun gak pernah komunikasi. Kita datang ke rumahnya pun kayak ketemu sama presiden birokrasinya banyak banget," beber Kurama.
Kurama bahkan mengibaratkan Mario alergi terhadap adiknya. "Saya terakhir ketemu 6 atau 7 tahun yang lalu ya. Setelah itu kita gak pernah kontek sama sekali. Pak Mario kan alergi sama adiknya," pungkasnya.
Simak berita yang ini juga ya!
Mario Teguh Tak Mau Akui, Adik Akui Ario Sebagai Keponakan
Adik Mario Teguh Benarkan Sang Kakak Cerai Karena Pihak Ketiga
Mario Teguh Bawa-Bawa Inisial Mr X, Ario Kiswinar Tegas Membantah
Pedas dan Panas, Deddy Corbuzier Sindir Mario Teguh?
Ungkapan Kasih Sayang & Kesetiaan Linna Teguh Kepada Sang Suami
(Lagi-lagi bikin heboh! Setelah bucin-bucinan, sekarang Erika Carlina dan DJ Bravy resmi putus!)
(kpl/aal/mhr)
Sahal Fadhli
Advertisement
-
Teen - Lifestyle Gadget Deretan Aksesori yang Bikin Gadget Gen Z Makin Ciamik, Wajib Punya Nih!
