Melinda Senang Reuni Dengan Teman-Teman Lamanya
Melinda ©KapanLagi.com/Busan
Kapanlagi.com - Bisa berkumpul kembali dengan teman-teman lama tentunya memberi kebahagiaan tersendiri. Begitu juga dengan yang dirasakan oleh pelantun Cinta Satu Malam, Melinda yang menghadiri reuni sekolahnya beberapa waktu lalu.
Meski sudah 17 tahun tidak bertemu, namun pertemanan mereka tetap seru dan kompak. Melinda tak bisa menyembunyikan rasa bahagianya saat bertemu teman-temannya yang dulu sering membantunya mencontek.
"Ga ada berubahnya yah kita tetap kompak. Kekompakan mereka masih sama kaya dulu, Wajahnya sama kaya dulu. Tim nyontek masih ada di sini," jelas Melinda saat ditemui di MTs Khairiyah, Senin, (21/4).
Melinda senang bertemu teman-teman lamanya ©KapanLagi.comSebagai pedangdut yang lagunya sedang melejit, tak lengkap rasanya jika Melinda tidak menyanyikan lagu andalannya. Dalam kesempatan tersebut Melinda pun tanpa ragu menghibur teman-temannya dengan lagu Sakitnya Tuh di Sini.Â
Melinda mengaku puas bisa bertemu teman-teman lamanya. Ia juga berharap bahwa hubungan silaturahmi ini terus terjaga setelah acara reuni.
"Kepuasannya, alhamdulillah bisa kumpul bareng yah. Silaturahminya bisa terjalin dengan baik. Mudah-mudahan kita ke depannya ga putus," pungkasnya.Â
Jangan Lewatkan!:
(Di luar nurul, Inara Rusli dilaporkan atas dugaan perselingkuhan dan Perzinaan!)
(kpl/rth)
Ratih Adiwardhani
Advertisement
-
Teen - Lifestyle Gadget Mau Foto Astetik? Kamera Mini Andalan Anak Skena yang Lagi Viral Ini Patut Dicoba
