Pacar, Bikin Wanda Hamidah Awet Muda?
Wanda Hamidah © KapanLagi.com
Kapanlagi.com - Walau telah mempunyai lima anak dan usia mendekati kepala empat, namun wajah Wanda Hamidah kian tampak cantik dan awet muda. Hal ini terlihat saat Wanda datang melihat konser Yovie and His Friends di Foundry 8 SCBD, Rabu (12/3) malam.
Saat ditanya apakah tampak cantik dan awet muda ini lantaran mempunyai pacar, ia mengatakan banyak faktor yang membuatnya seperti itu.
"Banyak sekali faktor. Otomatis buat orang yang mudah bersyukur, anak -anak sehat, semua tercukupi. Sahabat-sahabat saya yang baik dan bersyukur punya pacar, luar biasa. Alhamdulillah," katanya lalu tertawa.
Menjadi single parent pun bukan beban baginya. Bahkan dengan peran tersebut menjadikan ia bekerja lebih giat. "Gak ada beban. Buat saya happy-happy aja. Untuk kerja lebih giat lagi. He, he, he…," sambungnya.
Pun dengan kegagalan yang dialami, tak membuat Wanda patah arang untuk mencari lagi pasangan hidup. Namun dari kejadian tersebut ia memperoleh pelajaran berharga dalam kehidupan.
"Semua saya ambil hikmah. Insya Allah suatu musibah, Allah akan memberikan yang lebih baik lagi," terangnya.
(Di luar nurul, Inara Rusli dilaporkan atas dugaan perselingkuhan dan Perzinaan!)
(kpl/dis/dar)
Darmadi Sasongko
Advertisement
-
Teen - Lifestyle Gadget Mau Foto Astetik? Kamera Mini Andalan Anak Skena yang Lagi Viral Ini Patut Dicoba
-
Teen - Fashion Hangout Pilihan Jam Tangan Stylish untuk Anak Skena yang Mau Tampil Lebih Standout
