Seluruh Juri Beri Nilai 100, Weni Pecahkan Rekor D'Star
Weni DA3 (Credi: instagram.com/da3_weni)
Kapanlagi.com - Ajang pertarungan antar bintang, D'Star sudah memasuki babak top 6. Fildan dan Rara yang berada di grup 1 sudah berhasil lolos ke babak top 4. Saat ini tersisa tiga bintang yang sedang berjuang untuk menyusul Fildan dan Rara. Mereka adalah Weni, Selfi, dan Reza.
Setelah kemarin malam berjuang pada Konser Show D'Star Top 6 Grup 2, Weni, Selfi, dan Reza masih harus saling adu kemampuan agar bisa dipromosikan ke babak selanjutnya pada Konser Result Show D'Star Top 6 Grup 2 yang digelar malam ini, Rabu (21/8).
Adapun sebagai pembuka pertarungan Konser Result Show D'Star Top 6 Grup 2 adalah Weni. Diiringi beberapa dancer, Weni menggebrak panggung D'Star lewat lagu Hampa Hatimu milik band Ungu yang dimashup dengan lagu Jangan Buang Waktuku.
Advertisement
Weni tampak berupaya keras untuk bisa lolos ke babak top 4. Ia membuat konsep pertunjukan yang sangat menarik. Kedua lagu yang dimashup tersebut digubah Weni dengan menambah unsur hip hop dan dangdut. Sesekali Weni menunjukan kemampuannya nge-rap.
Aksi panggung Weni pun membuat seluruh juri terpukau (Credi: instagram.com/da3_weni).Aksi panggung Weni pun membuat seluruh juri terpukau dan memberikan apresiasi berupa standing ovation. Bahkan penampilan spektakuler dari Weni juga diganjar nilai sempurna dari seluruh juri yang bertugas yakni Bebi Romeo, Ruth Sahanaya, Dewi Perssik, Inul Daratista, Nassar, dan Soimah.
Dengan nilai 600, Weni pun memecahkan rekor D'Star yang sebelumnya dipegang Reza dengan perolehan nilai 599.
"Saya bangga sama kamu. Semoga SMS kamu juga bagus dan bisa lolos ke babak selanjutnya. Tapi jika tidak lolos, jangan berkecil hati karena menurut saya kamu sudah bintang segala bintang," ujar Dewi Perssik.
Perlu diketahui, pada Show D'Star Top 6 Grup 2, Weni berada di posisi terendah dengan total nilai 32,34. Total nilai Weni tak terlalu berbeda jauh dengan Selfi yang berada di posisi kedua dengan total nilai 32,63. Sementara Reza yang berada di posisi teratas meraih total nilai 35,03.
Lantas, apakah dengan nilai 600 dari juri, Weni bisa berhasil lolos ke babak top 4 atau ia harus terdegradasi? Ikuti perkembangan berita D'Star hanya hanya di Kapanlagi.com.
Sayang Untuk Dilewatkan!
- Duo Semangka Tak Bisa Hilangkan Imej Seksi: Walaupun Pakai Kaos Tetap Kelihatan Besar
- Adik Julia Perez Ngamuk pada Gaston Castano, Sampai Singgung Bill Pembayaran
- Kembali Dilamar Nassar, Jawaban Selfi Bikin Baper
- Dinda Permata Jadi Satu-Satunya Penyanyi Bergenre Dangdut di Ajang Big Stage
- Ratna Dilla Kembali Tampil Berhijab: Kalau Sekarang dari Hati
(Setelah 8 tahun menikah, Raisa dan Hamish Daud resmi cerai.)
(kpl/dan/tdr)
Advertisement
-
Teen - Fashion Kasual Celana Jeans Ala Anak Skena: Pilihan Straight sampai Baggy yang Wajib Dicoba
