Konser di Tokyo Dome, Yoochun JYJ Rilis Lagu Debut Solo
Yoochun JYJ foto: soompi.com
Kapanlagi.com - Fans yang bisa menonton idola mereka di area raksasa Tokyo Dome memang membuat banyak orang iri. Namun kini sepertinya penggemar boyband JYJ di tempat lain bisa iri juga.
Perwakilan agensi JYJ, C-JeS Entertainment mengungkapkan bahwa member JYJ yakni Yoochun akan merilis lagu baru berjudul Walking with Her in Spring di Tokyo Dome untuk kali pertama. Sejauh ini Yoochun memang member JYJ tersisa yang belum pernah merilis album solo.
Yoochun JYJ
JYJ sendiri dijadwalkan menggelar konser selama tiga hari di Tokyo Dome bertajuk The Return of JYJ yang merupakan kali pertama semenjak 3 tahun terakhir.
Menurut C-JeS Ent, lagu baru Yoochun akan mengambil genre Britpop dan bercerita mengenai perasaan seorang pria yang sedang jatuh cinta. Konser itu sendiri digelar pada 2-4 April.
Mengenai lagunya, Yoochun berkomentar, "Sudah lama sejak kami bertemu dengan fans di Jepang. Ada kesedihan lantaran menunggu cukup lama sampai kami bisa menyapa kembali sambil senyuman melalui konser di Tokyo Dome. Kami ingin menyampaikan kegembiraan atas antusias ini," seperti dilansir soompi.com. (soompi.com/aia)
(Setelah 8 tahun menikah, Raisa dan Hamish Daud resmi cerai.)
(soompicom/aia)
Advertisement
-
Teen - Fashion Kasual Celana Jeans Ala Anak Skena: Pilihan Straight sampai Baggy yang Wajib Dicoba
