Tak Kalah Menarik Dari BUSINESS PROPOSAL, Ini 11 Drama Ahn Hyo Seop yang Juga Populer

Penulis: Editor Kapanlagi.com

Diperbarui: Diterbitkan:

Tak Kalah Menarik Dari BUSINESS PROPOSAL, Ini 11 Drama Ahn Hyo Seop yang Juga Populer
Ahn Hyo Seop (source: instagram.com/ahnhyoseop)

Kapanlagi.com - Nama Ahn Hyo Seop baru-baru ini semakin sering diperbincangkan oleh masyarakat. Bagaimana tidak, akting dalam drama BUSINESS PROPOSAL sukses membuat para penggemar drama Korea jatuh cinta. Namun, selain BUSINESS PROPOSAL, ada banyak loh daftar Ahn Hyo Seop drama yang nggak kalah populer.

Ya, diketahui bahwa Ahn Hyo Seop sempat bergabung dalam boygroup One O One, loh. Aktor kelahiran 17 April 1995 ini semakin diperhitungkan dalam jajaran aktor muda berbakat di Korea Selatan. Dan banyak bermain dalam drama-drama populer dengan berbagai genre.

Penasaran dengan daftar Ahn Hyo Seop drama yang pernah dibintangi oleh dirinya? Berikut ini beberapa daftar Ahn Hyo Seop drama tersebut. Yuk langsung saja dicek KLovers.

1. ONE MORE HAPPY ENDING

imdb.com

Ahn Hyo Seop drama yang pertama yaitu ada drama berjudul ONE MORE HAPPY ENDING. Drama ini berkisah tentang empat mantan anggota girlband bernama Angels yang pernah populer di masanya. Lepas dari dunia hiburan, kini mereka berempat menjalani hidup dengan pekerjaan yang berbeda-beda.

Ya, mereka bekerja dalam berbagai bidang seperti menjadi konsultan bisnis, guru SD, dan host program online shopping. Ahn Hyo Seop pun berperan sebagai Ahn Jung Woo. Jung Woo yang merupakan sosok kekasih Go Dong Mi yang dimainkan oleh aktris Yoo In Na.

2. ENTERTAINER

imdb.com

Ahn Hyo Seop drama yang berikutnya ada drama berjudul ENTERTAINER. Sesuai judulnya drama Korea ini akan membawa kita pada kisah Shin Suk Ho, manager sukses di Korea yang bernaung di agensi KTOP Entertainment. Ia memutuskan untuk mendirikan agensinya sendiri yaitu Mango Entertainment.

Ketenarannya Suk Ho jelas membawa banyak orang iri dengan sosoknya, sampai suatu hari ia difitnah dan dipenjara. Setelah keluar dari penjara Suk Ho pun lantas kembali ke dunia hiburan Korea dengan tekad mendebutkan seorang siswa SMA berbakat bernama Jo Ha Neul.

3. QUEEN OF RING

imdb.com

Drama QUEEN OF RING juga masuk dalam daftar Ahn Hyo Seop drama berikutnya. Drama ini berkisah tentang Nan Hee, sosok perempuan yang sering di-bully karena penampilannya yang dianggap kurang menarik. Ajaibnya, ia mendadak menerima sebuah cincin rahasia keluarga yang misterius dan mengubah hidupnya. Nah, dalam drama QUEEN OF RING ini Ahn Hyo Seop berperan sebagai sosok Se Gun. Ia merupakan pria tampan nan dingin mengatakan bahwa Nan Hee adalah tipe idealnya.

4. MY FATHER IS STRANGE

imdb.com

Drama keluarga ini nggak kalah menghibur untuk ditonton. Kehidupan keluarga Byun Han Soo dan Na Young Sil tiba-tiba saja berubah drastis. Seorang aktor sekaligus anggota boyband hits Korea bernama Ahn Joong Hee muncul dan mengaku bahwa dia adalah anak mereka. Joong Hee lalu mulai menjalani kehidupan dengan keluarga Byun yang sederhana. Dan drama MY FATHER IS STRANGE ini jadi Ahn Hyo Seop drama yang sayang untuk kalian lewatkan.

5. STILL 17

imdb.com

Banyak penonton STILL 17 yang terserang SLS aka Second Lead Syndrome setelah menyaksikan Ahn Hyo Seop sebagai Yoo Chan yang sweet di drama STILL 17 ini. Drama STILL 17 ini mengisahkan tentang Seo Ri yang akhirnya bangun dari koma panjang selama 13 tahun.

Seo Ri pun sempat kesulitan untuk beradaptasi dengan kehidupan barunya sebagai perempuan berusia 30 tahun. Tapi siapa sangka di tengah kesulitannya ia bertemu dengan Gong Woo Jin, seorang desainer interior yang memutuskan tidak ingin menjalin hubungan percintaan karena trauma yang dideritanya.

6. ABYSS

(credit: imdb.com)

Drama ABYSS ini mengisahkan tentang seorang jaksa cantik yang pandai dalam pekerjaannya bernama OH Se Yeon. Namun ia mengalami kecelakaan dan meninggal dunia. Kemudian Ko Se Yeon rupanya memiliki manik misterius Abyss yang membuatnya dihidupkan kembali.

Namun, saat hidup kembali penampilannya berubah, tak bisa seperti dulu. Dalam drama ABYSS ini, Ahn Hyo Seop berperan sebagai Cha Min yang merupakan pemeran utama pria. Sosok Ahn Hyo Seop dalam drama ABYSS ini memiliki sikap yang cerdas dan juga rendah hati.

7. TOP MANAGEMENT

(credit: imdb.com)

Ahn Hyo Seop drama yang berikutnya yaitu, ada drama berjudul TOP MANAGEMENT. Drama TOP MANAGEMENT ini diangkat dari novel hasil karya Jang Woosan, drama TOP MANAGEMENT ini menceritakan tentang dunia hiburan Korea dan boyband S.O.U.L., kisah drama ini cukup unik, 6 pria tersebut diceritakan sedang mempersiapkan debut perdananya. Namun, tiba-tiba mereka kembali mundur ke masa 2 tahun sebelumnya.

Dalam drama TOP MANAGEMENT ini, Ahn Hyo Seop berperan sebagai Hyun Soo Yong. Ia berhasil menunjukkan sisi lain dirinya yang tampak cocok banget sebagai idol dan juga musisi. Soo Yong sendiri sebenarnya merupakan seorang Youtuber populer yang bergabung dengan S.O.U.L. Tim produksi pun mengungkap kalau mereka memiliki ekspektasi tinggi dari Ahn Hyo Seop dan memuji penampilannya.

8. DR. ROMANTIC SEASON 2

(credit: imdb.com)

Ahn Hyo Seop drama yang berikutnya ada drama berjudul DR. ROMANTIC SEASON 2. Drama ini berfokus pada Boo Yong Joo yang menyebut dirinya Dr. Romantis atau dengan nama lain Guru Kim. Dia adalah seorang dokter aneh yang tidak ingin bersosialisasi dengan orang lain. Boo Yong Joo menjalankan klinik lusuh Doldam dan mengajari banyak dokter muda dalam segi bedah.

Dalam drama DR. ROMANTIC SEASON 2 ini, Ahn Hyo Seop akan menjadi pemeran utama. Dikisahkan sosok Ahn Hyo Seon memerankan karakter bernama Seo Woo Jin. Ia merupakan seorang mahasiswa kedokteran tahun kedua yang sedang mengambil spesialis bedah umum. Sebelum dipindahkan ke Rumah Sakit Doldam, ia merupakan salah satu dokter yang bekerja di Rumah Sakit Geodae.

9. LOVERS OF THE RED SKY

(credit: imdb.com)

Drama LOVERS OF THE RED SKY ini menceritakan tentang pelukis wanita bernama Hong Chong Gi. Ia memiliki bakat melukis yang luar biasa sehingga membuatnya diterima di Dohwaseo, Akademi Seni Lukis Kerajaan Korea. Suatu hari, Hong Chong Gi bertemu dengan seorang pria buta bernama Ha Ram. Ia merupakan seorang yang pandai membaca rasi bintang.

Ha Ram bekerja menjadi seorang perwira di Seowoongwan, kantor yang ahli di bidang astronomi, geografi, meteorologi, dan seni ramalan. Kecelakaan misterius yang menimpa dirinya jadi penyebab kebutaan yang dialami oleh Ha Ram. Sang pelukis cantik Hong Chong Gi akhirnya jatuh cinta dengan sosok Ha Ram. Hong Chong Gi tidak peduli dengan keadaan Ha Ram yang buta.

Dalam drama LOVERS OF THE RED SKY ini, sosok Ahn Hyo Seop berperan sebagai pemeran utama pria yaitu, Ha Ram seorang pria buta yang disukai oleh Hong Chong Gi. Dalam drama ini, ia merupakan pribadi yang sangat tenang dan bijaksana. Meski begitu, ternyata Ha Ram juga memiliki sisi gelap. Dan menyimpan dendam pada pihak kerajaan yang sudah bertahun-tahun.

10. DR. ROMANTIC SEASON 3

(credit: imdb.com)

Nah, sukses dengan Season keduanya, DR. ROMANTIC kembali akan tayang pada tahun 2023 ini dengan season ketiganya. di season ketiga akan memfokuskan pada kisah Dokter Kim atau Guru Kim, bersama dua dokter muda Seo Woo Jin dan Cha Eun Jae. Menjadi dokter di pedesaan bukan hal yang mudah.

Selain harus menghadapi berbagai karakter dari pasien, para dokter juga akan dihadapkan pada permasalahan medis dan penyakit kritis. Cha Eun Jae dan Seo Woo Jin pun banyak belajar dari Dokter Kim, yang bukan seorang dokter biasa. Mereka mempelajari dan bersama meraih banyak pengalaman yang berharga.

Dalam drama ini, Ahn Hyo Seop tetap berperan sebagai Seo Woo Jin. Ia merupakan seorang mahasiswa kedokteran tahun kedua yang sedang mengambil spesialis bedah umum. Sebelum dipindahkan ke Rumah Sakit Doldam, ia merupakan salah satu dokter yang bekerja di Rumah Sakit Geodae.

11. A TIME CALLED YOU

(credit: imdb.com)

Dan Ahn Hyo Seop drama yang terakhir ada drama berjudul A TIME CALLED YOU, yang akan tayang pada tahun 2023 ini. Drama A TIME CALLED YOU ini menceritakan tentang Han Jun Hee yang telah ditinggal pergi oleh pacarnya. Ko Yeon Jun meninggal dan setelah satu tahun berlalu Han Jun Hee belum bisa melupakannya.

Kemudian Han Jun Hee melakukan perjalanan melintasi waktu dan pergi ke tahun 1998. Dalam drama A TIME CALLED YOU ini, Ahn Hyo Seop berperan sebagai Gu Yeon Jun, kekasih Jun Hee dan Nam Si Heon, pria misterius dari tahun 1998 yang mirip dengan Yeon Jun. Dan jadi Ahn Hyo Seop drama yang wajib kalian tonton.

Itulah beberapa daftar Ahn Hyo Seop drama yang bisa KLovers tonton. Tidak hanya BUSINESS PROPOSAL saja, daftar Ahn Hyo Seop drama ini juga nggak kalah keren dan memiliki alur yang unik.

Rekomendasi
Trending