Go Public, Sofia Richie Upload Foto Saat Peluk Mesra Scott Disick
Diterbitkan:
Scott Disick - Sofia Richie © people.com
Kapanlagi.com - Rumor kedekatan Sofia Richie dan Scott Disick memang pernah dibantah secara langsung oleh keduanya. Namun kini mereka tak lagi bisa menutup-nutupi statusnya karena foto-foto mesranya yang berhasil diabadikan oleh kamera paparazzi.
Berulang kali tertangkap mesra, Sofia dan Scott kini tampaknya sudah berani go public. Hal itu dibuktikan dengan sebuah postingan foto terbaru yang bisa kamu temukan dalam akun Instagram putri penyanyi legendaris Lionel Richie ini.
Di sanalah Sofia tampak asyik memeluk mesra pacar barunya. Tak peduli usia mereka terpaut cukup jauh, pasangan ini tetap terlihat bahagia dan berusaha tak peduli dengan tanggapan orang lain tentangnya.
Advertisement
Sofia peluk mesra Scott © instagram.com/sofiarichieBerpose mesra untuk foto Instagram, Sofia dan Scott tampak kompak memakai atasan berwarna putih. Menikmati panorama indah pantai berdua, mereka benar-benar menikmati momen kencannya kala itu.
Seperti yang kita tahu, baru-baru ini Scott dan Sofia memang sempat tertangkap menikmati liburan romantisnya di pantai Miami. Di sanalah mereka terlihat mesra dan bahkan sempat berbagi ciuman layaknya sepasang kekasih yang sedang dimabuk cinta.
Hingga saat ini belum ada konfirmasi yang jelas dan pasti dari pihak Sofia maupun Scott terkait status hubungan mereka yang sebenarnya. Mampukah foto ini menjadi bukti jika mereka benar-benar pacaran?
Seputar Sofia Richie:
Kourtney Kardashian Asyik Pacaran, Scott Disick Dapat Giliran Jaga Anak
[FOTO] Mesra Banget! Kourtney Kardashian & Pacar Brondongnya Tertangkap Ciuman
[FOTO] Beda 15 Tahun, Inikah Bukti Scott Disick & Sofia Richie Pacaran?
Scott Disick & Sofia Richie Tertangkap Ciuman, Apa Kabar Kourtney Kardashian?
[FOTO] Ngaku Cuma Teman, Scott Disick - Sofia Richie Tertangkap Ciuman
(Ammar Zoni dipindah ke Nusakambangan dan mengaku diperlakukan bak teroris.)
(kpl/sry)
Sora Soraya
Advertisement
-
Teen - Lifestyle Musik Lirik Lengkap Lagu-Lagu Terpopuler Raisa Dari Masa Ke Masa
