Warner Bros Tolak Ubah 'TOWELHEAD'
Kapanlagi.com - Warner Bros akhirnya menolak permintaan Council on American Islamic Relations untuk mengubah judul filmnya yang akan segera mereka rilis, TOWELHEAD. Dewan Muslim Amerika tersebut berharap WB dapat mengembalikan judul film itu ke dalam judul sebelumnya, NOTHING IS PRIVATE.CAIR keberatan karena mereka cemas penggunaan istilah yang kasar tersebut dapat meningkatkan penggunaannya dalam wacana publik. Walaupun begitu, istilah 'towelhead' adalah judul asli novel yang ditulis oleh Alicia Erian, seorang keturunan Arab-Amerika. Film ini sendiri didasarkan pada novel tersebut, Erian juga turut menulis screenplay-nya.Dalam sebuah wawancara dengan Reuters, Erian berkata dirinya menggunakan istilah rasial tersebut sebagai judulnya untuk "menggarisbawahi satu tema besar dalam novel itu, yaitu rasisme." Film yang disutradarai oleh Alan Ball ini dibintangi oleh Summer Bishil, Aaron Eckhart, dan Maria Bello. Rencananya TOWELHEAD akan dirilis 26 September mendatang di Amerika.Â
(Setelah 8 tahun menikah, Raisa dan Hamish Daud resmi cerai.)
(ctc/npy)
Advertisement
-
Teen - Fashion Kasual Celana Jeans Ala Anak Skena: Pilihan Straight sampai Baggy yang Wajib Dicoba
