7 Potret Kedekatan Rini Yulianti dengan Mertua Korea, Ajak Liburan Bareng - Salfok sang Anak yang Mirip Harabeoji
Diterbitkan:
Potret Kedekatan Rini Yulianti dengan Mertua Korea (Credit: Instagram/riniyulianti)
Kapanlagi.com - Sejak kedatangan mertuanya dari Korea, keluarga Rini Yulianti pun makin jadi sorotan. Seperti yang diketahui, Rini Yulianti memang menikah dengan pria berasal dari Korea.
Potret kedekatan Rini Yulianti dengan mertua Korea pun jadi sorotan. Hal itu terlihat dari berbagai potret liburan yang dia unggah di Instagram.
Selain itu, wajah Xavier sang anak pun disebut mirip dengan kakeknya. Nah, jika kalian penasaran dengan potret kedekatan Rini Yulianti dengan mertua Korea, yuk simak informasi selengkapnya berikut ini.
Advertisement
1. Mertua Rini Yulianti datang ke Indonesia
Pada 8 Agustus yang lalu, Rini Yulianti mengunggah video saat mertuanya dari Korea datang ke rumahnya. Kebahagiaan pun meliputi keluarga tersebut.
"Alhamdulillah, Xavier bisa ketemu halmeoni dan harabeoji lagi," tulis Rini Yulianti sebagai caption.
(Lagi-lagi bikin heboh! Setelah bucin-bucinan, sekarang Erika Carlina dan DJ Bravy resmi putus!)
2. Kebahagiaan Xavier
Melalui video tersebut, terlihat bahwa Xavier anak Rini Yulianti begitu senang bertemu halmeoni dan harabeoji. Mereka pun langsung memeluk Xavier saat melihatnya di depan pintu. Pertemuan mereka disebut memiliki vibe seperti drama Korea.
3. Kedekatan Rini Yulianti dengan Mertua Korea
Tak cuma dengan cucunya, halmeoni dan harabeoji Xavier pun dekat dengan Rini Yulianti. Melalui Instagram, Rini Yulianti mengunggah potret kebersamaan dengan mertuanya. Terlihat begitu dekat dan akrab ya, KLovers!
4. Makan Malam Bareng
Kebersamaan keluarga Rini Yulianti dengan mertuanya juga terlihat saat makan malam bersama. Pada momen tersebut, Ririn Ekawati sebagai kakak juga ikut berkumpul. Dia juga mengajak putrinya yang bernama Jasmine. Kehangatan begitu terpancar dari kebersamaan keluarga tersebut.
5. Ajak Liburan Bareng
Tak cuma makan malam bersama, Rini Yulianti juga mengajak mertuanya untuk liburan bersama. Dia mengaku bahagia melihat sang anak bisa liburan bareng kakek dan neneknya.
"Bahagia sekali aku melihat Xavier bisa liburan bersama kakek dan neneknya dari Appa," tulis Rini Yulianti pada kolom caption.
6. Kebersamaan Xavier dengan Kakek dan Nenek
Kebahagiaan Xavier juga terlihat pada beberapa potret kebersamaannya dengan halmeoni dan harabeoji. Xavier menggandeng mereka dan berpose untuk difoto. Hal tersebut mengingatkan Rini Yulianti kepada kedua orangtuanya yang sudah tiada.
"Jadi makin kangen kedua Almarhum kedua orang tua ku #alfatihah," tulisnya di kolom caption.
7. Sang Anak Mirip dengan Harabeoji
Wajah Xavier pada beberapa foto kebersamaan dengan harabeoji bikin salfok. Menurut Rini Yulianti, wajah sang anak mirip dengan kakeknya.
"Harabeoji dan Young Min mirip banget di sini," tulisnya di Instagram Story.
Nah, KLovers, itulah beberapa potret kedekatan Rini Yulianti dengan mertua Korea saat liburan.
Yuk, lihat juga
Umrah Oktober, Venna Melinda & Ferry Irawan Doakan Verrell Bramasta Dapat Jodoh
Gelar Tour di Amerika, Ini Sederet Kegiatan Rian D'Masiv dari Ketemu Stephanie Poetri - Janjian Makan Bareng Jae eks Day6
7 Potret Shandy Aulia Saat Main Sinetron dan di Kehidupan Nyata, Beda Banget - Jauh dari Kemewahan
Pasangan Fandy Christian dan Dahlia Poland Pilih Menetap di Bali, Cari Kerja di Jakarta - Bisnis Kuliner Tutup Imbas Pandemi
Dulu Tak Jago, Setelah Menikah Titi Kamal Berusaha Imbangi Kebolehan Christian Sugiono Memasak
(Ramai kabar perceraian dengan Raisa, Hamish Daud sebut tudingan selingkuh itu fitnah.)
Berita Foto
(kpl/gen/ans)
Advertisement
-
Teen - Lifestyle Gadget Deretan Aksesori yang Bikin Gadget Gen Z Makin Ciamik, Wajib Punya Nih!
