Ingin Tunjukkan Diri Yang Baru, Ricky Cuaca Turunkan Berat Badan Sampai 20 kg

Penulis: Galuh Esti Nugraini

Diperbarui: Diterbitkan:

Ingin Tunjukkan Diri Yang Baru, Ricky Cuaca Turunkan Berat Badan Sampai 20 kg
Ricky Cuaca © KapanLagi.com/Bayu Herdianto

Kapanlagi.com - Ada yang berbeda dari penampilannya dari pesinetron Ricky Cuaca  kini. Terlihat dirinya sekarang terlihat lebih kurus. Hal tersebut memang sengaja ia lakukan, apalagi untuk berikan sesuatu yang beda di projek terbaru.


"Yang pasti adalah menurunkan berat badan. Sekarang lagi program khusus juga, aku pengen drama musikal ini, ini kan salah satu project aku kan, aku pengen sesuatu yang beda aja. Pengen menunjukkan aja ini loh gue yang baru," ungkap Ricky Cuaca saat dijumpai di preskon pagelaran wayang orang bertajuk Padamu Negeri Langit 7 Bidadari di kawasan Senopati, Jakarta Selatan, Sabtu (20/10).


"Aku turun 20 kg," lanjutnya.


Tak main-main usaha yang dilakukan dari Ricky Cuaca ini. Untuk menurunkan badannya tersebut, Ricky melakukan treatment. Pastinya ia kini juga lebih perhatikan asupan yang ia makan.


"Iya pastinya ngegym. Aku sekarang bener-bener treatment sih kayak aku ngegym siang kalau aku sempet terus aku cuma makan satu kali sehari tapi aku makannya ga mau karbo no gula, aku tetep makan apa aja tapi aku cuma makan satu kali sehari aja sisanya cuma ngemil aja," ucap Ricky.


1. Tanggapan Fans dan Sahabat

Melihat Ricky berhasil turunkan berat badan sampai 20 kg ini buat para sahabat merasa kaget. Mereka pun berikan apresiasi perjuangan Ricky ini. Banyak juga yang merasa senang dengan perubahannya ini.

"Seneng sih ada yang bilang lebih fresh lebih seger karena kalau kita liat itu emang berubah gitu kan kaya misalnya apalagi sekarang aku udah pake behel, ada yang bilang Kak Ricu lebih seger lebih kurus ya seneng berarti usaha gue ga sia-sia," ucap pemain sinetron GANTENG GANTENG SERIGALA ini.

2. Hubungannya Dengan Irma Dharmawangsa

Ricky Cuaca beri penjelasan tentang hubungannya dengan Irma Dharmawangsa © Kapanlagi/Agus Apriyanto

Seperti yang diketahui jika Ricky Cuaca menjalin kedekatan dengan pedangdut Irma Dharmawangsa. Keduanya juga kerap kali perlihatkan foto-foto mesra. Namun saat ditanya hubungannya kini, Ricky seakan tak mau membahasnya.

"Aduh ngomongin itu tuh jantung gue kayak dag dig dug hahahah emang sekarang kayak lagi massive aja ya lagi bebenah tapi aku ga mau bermusuhan aku ga mau saling ga enakan yang pasti tetep enjoy dan tetep berhubungan baik sama Irma," pungkasnya.

(kpl/aal/gen)

Reporter:

Sahal Fadhli

Rekomendasi
Trending