Kapanlagi.com - Pop Academy masih terus berlanjut, perjuangan para peserta masih belum usai. Persaingan pun kini semakin panas untuk bisa lolos ke kompetisi selanjutnya. Kini Pop Academy Top 4 pun telah diisi oleh Agnes, Jessica, Waode, dan Shandy.
Diantara keempat peserta ini tentunya selalu menampilkan semaksimal mungkin agar mendapatkan penilaian yang terbaik dari para juri. Nah, menurut KLovers, dari empat peserta siapa sih yang bakal lolos?
credit: instagram @popacademyindosiar
Pada tanggal 8 Januari 2021, empat peserta yaitu Agnes dari Malang, Jessica asal Jakarta, Waode dari Baubau, dan Shandy berasal dari Jambi ini akan memberikan penampilan terbaiknya nanti malam.Nggak hanya sekedar penampilan yang terbaik, keempat peserta ini akan membuat para juri terkagum dan berikan komentar yang positif ke masing-masing peserta.
Dan pastinya, kalian juga jangan sampai ketinggalan untuk menonton Pop Academy Top 4 hanya ada di Indosiar pukul 20.30 WIB. Ikuti terus keseruan Pop Academy yah KLovers.
(kpl/nda)