Kembalikan Tas Pemberian Doni Salmanan, Atta Halilintar Bakal Lebih Hati-hati Terima Hadiah

Penulis: Editor KapanLagi.com

Diterbitkan:

Kembalikan Tas Pemberian Doni Salmanan, Atta Halilintar Bakal Lebih Hati-hati Terima Hadiah
Atta Halilintar © KapanLagi.com/Muhammad Akrom Sukarya

Kapanlagi.com - Atta Halilintar memenuhi janjinya untuk mengembalikan tas mewah pemberian tersangka penipuan aplikasi Quotex Doni Salmanan ke penyidik Dittipidsiber Bareskrim Polri. Atta mengembalikan tas tersebut saat dirinya menjalani pemeriksaan, Kamis (17/3/2022).

"Sudah aku kembalikan tasnya, " kata Atta Halilintar usai menjalani pemeriksaan.

1. Kenal di Podcast

Atta Halilintar © KapanLagi.com/Muhammad Akrom Sukarya

Menurut Atta, dirinya mengenal Doni Salmanan di sebuah podcast.  Selama kenal dengan Doni,  Atta mengaku hanya mendapat hadiah berupa tas dari pria yang dikenal royal suka membagi-bagikan uang dan barang mewah ke beberapa artis itu.

"Baru dapat hadiah tas, " kata Atta.

(Lagi-lagi bikin heboh! Setelah bucin-bucinan, sekarang Erika Carlina dan DJ Bravy resmi putus!)

2. Hati-hati

Atta Halilintar © KapanLagi.com/Muhammad Akrom Sukarya

Atta lebih lanjut mengatakan, kasus Doni Salmanan akan dijadikannya sebagai pengalaman berharga. Ke depannya ia akan lebih hati-hati untuk menerima hadiah dari orang lain.

"Ya akan lebih hati hati lagi," tuturnya.

3. Hadiah Ultah

Atta Halilintar © KapanLagi.com/Muhammad Akrom Sukarya

Diketahui Atta Halilintar menerima hadiah dari Doni Salmanan saat dirinya berulang tahun ke-27 pada November tahun lalu. Saat itu Doni Salmanan yang dijuluki sebagai crazy rich Bandung itu memberikan hadiah kepada Atta berupa tas bermerk Dior.

(Ramai kabar perceraian dengan Raisa, Hamish Daud sebut tudingan selingkuh itu fitnah.)

(kpl/dan/phi)

Rekomendasi
Trending