Liburan Ulang Tahun Ala Yoochun JYJ
(c)enewsworld.mnet.com
Kapanlagi.com - Di tengah padatnya kesibukan sehari-hari, seorang selebritas pun juga membutuhkan liburan. Indonesia terkenal sebagai negara yang eksotis dan memiliki berbagai pesona alam dan budaya yang indah. Salah satu pulau terindah yang terkenal hingga mancanegara adalah pulau Bali. Keindahan pulau Bali bahkan juga sampai ke telinga member boyband K-Pop, Yoochun JYJ.
Di ulang tahunnya yang ke-26, Yoochun menghabiskan waktunya dengan menikmati pemandangan indah di Bali. Ia juga sempat memposting berbagai foto melalui akun Twitter pribadinya dan tampak ia memakai kaos putih dan bersantai sambil menikmati udara hangat. Â
Sebagai destinasi paling populer di Indonesia, tidak heran jika Bali memiliki resor terbaik di dunia. Apalagi dengan dipadu dengan keindahan pantai yang menawan dan kehidupan malam yang meriah, pulau Bali sangat cocok menjadi tempat bersantai dan relaks dari berbagai kesibukan sehari-hari. Tidak heran jika Yoochun ingin menikmati hari ulang tahunnya dengan bersantai di Pulau Dewata.
(c)Indonesia.travelKeindahan dan pesona Pulau Bali bahkan telah terpilih menjadi World's Best Island di tahun 2009 oleh majalah Travel and Leisure. Sedangkan pada tahun 2010, Bali berada pada peringkat kedua sebagai Best of Travel 2010 versi Lonely Planet's.
Lalu, kapankah Anda bersantai sejenak di Pulau Seribu Pura yang eksotis ini? Simak ini dulu sebelum Anda berkunjung ke Pulau Bali.
(Setelah 8 tahun menikah, Raisa dan Hamish Daud resmi cerai.)
(kpl/tey)
Advertisement
-
Teen - Fashion Kasual Celana Jeans Ala Anak Skena: Pilihan Straight sampai Baggy yang Wajib Dicoba
