Punya Salon Pribadi Mewah Abis, Ashanty Malah Pakai Buat Gudang
Ashanty ©Instagram/ashanty_ash
Kapanlagi.com - Ashanty dan Anang Hermansyah memang terkenal dengan rumah mereka yang sangat mewah. Namun dalam video terbaru yang diunggah di channel YouTube milik Sule, diketahui bahwa dalam rumah tersebut ada juga sebuah salon mewah yang dibuat khusus untuk Ashanty dan Aurel Hermansyah.
Sayangnya, salon tersebut sudah tidak digunakan lagi. Dalam video tersebut juga terlihat bahwa salon tersebut telah berubah menjadi gudang. Ashanty mengungkapkan bahwa salon tersebut memang sempat ia gunakan selama setahun. Namun karena malas ia tak jarang menggunakan salon tersebut.
Advertisement
1. Sempat Pekerjakan Orang
Tak hanya itu, Ashanty ternyata juga sempat mempekerjakan orang untuk salon pribadinya itu. Namun karena sudah jarang digunakan ia merasa sayang jika harus menggaji karyawan salon sebulan sekali.
"Dulu kita setahun pertama ada yang kerja di sini, lama-lama kita nggak pake, rugi juga ya bayar perbulan gitu. Terus lama-lama 'udah Kak, nggak usah deh Kak,' akhirnya ya udah," ujar Ashanty dalam video yang diunggah pada Selasa (24/3/2020).
(Di luar nurul, Inara Rusli dilaporkan atas dugaan perselingkuhan dan Perzinaan!)
2. Terlihat Tak Terawat
Karena sudah tak digunakan, ruangan bekas salon tersebut memang terlihat cukup tak terawat. Ada beberapa barang tak terpakai yang dibiarkan di dalam ruangan tersebut.
Meski begitu ada beberapa peralatan salon yang memang dibiarkan berada di dalam ruangan itu. Tak diketahui rencana kedepannya apakah Ashanty akan membuka kembali salon tersebut, atau tetap akan menjadikannya gudang.
Simak Berita Lainnya di Sini!
Meski Ibu Sambung, Ini Cara Ashanty Dekat dengan Aurel Hermansyah
Batal Nikah dengan Pramugari, Sule Pengen Punya Istri Baru Seperti Ashanty
Punya Banyak Karyawan, Anang Hermansyah dan Ashanty Habis Ratusan Juta Untuk Gaji & Keperluan Rumah Tiap Bulan
Total Ada 16 ART di Rumah Ashanty dan Anang Hermansyah, Setiap Lantai Beda Orang yang Mengurus
Krisdayanti Ultah, Aurel Unggah Video Ashanty di Instagram Sambil Tulis Caption 'Mom'
(Di tengah kondisi kesehatan yang jadi sorotan, Fahmi Bo resmi nikah lagi dengan mantan istrinya.)
Berita Foto
(kpl/sep)
Advertisement
-
Teen - Lifestyle Gadget Mau Foto Astetik? Kamera Mini Andalan Anak Skena yang Lagi Viral Ini Patut Dicoba
