Sita Nursanti: Sinetron? Nggak Menarik!
Sita Nursanti
Foto: Deni
Kapanlagi.com - Kendati aktivitas akting tak bisa ditinggalkan dalam keseharian namun bagi Sita Nursanti harus ada skala prioritas. Sehingga saat menjalankan sesuai dengan keinginan pribadi. Semisal belakangan mantan anggota trio RSD ini hanya ikut satu dua peran dalam berakting termasuk berkarya di drama musikal. Sedangkan salah satu aktingnya di tabung kaca dapat dinikmati di KISAH KELUARGA PARIKIN yang tayang di DAAI TV pada 1 April mendatang. Disinggung apakah dalam drama ini berbeda dengan tayangan sejenis di TV lain, Sita langsung menggeleng."Saya sudah lama banget nggak lihat sinetron. Jadi nggak punya pembanding. Kenapa saya nggak nonton sinetron? karena buat saya itu nggak menarik," terangnya di PPHUI Kuningan, Jakarta Selatan.Dilanjutkan bahwa tayangan yang ada saat ini kebanyakan menjual sesuatu di luar akal sehingga terasa aneh bila ditonton."Ceritanya makin aneh-aneh dan saya nggak suka itu. Makanya saya lebih banyak berkreasi daripada sinetron," sambungnya.Ditanya bila dia mendapat tawaran sinetron stripping, Sita sejenak menghela nafas."Tetap mesti lihat ceritanya dulu. Kalau memang bagus dan nggak aneh-aneh kenapa nggak," imbuhnya lalu tersenyum.
(Setelah 8 tahun menikah, Raisa dan Hamish Daud resmi cerai.)
(kpl/dis/npy)
Advertisement
-
Teen - Fashion Kasual Celana Jeans Ala Anak Skena: Pilihan Straight sampai Baggy yang Wajib Dicoba
