Ultah, Jessica Simpson Buka Lembaran Baru
Kapanlagi.com - Ulang tahun bagi sebagian orang dijadikan sebuah jalan untuk mengawali langkah baru, seperti halnya Jessica Simpson.
Pop star yang baru bercerai dari kekasihnya Nick Lachey ini menjadikan hari ultahnya yang jatuh tepat pada 10 Juli lalu menjadi jalan ke kehidupan yang lebih baik, dan murni.
Artis kelahiran Dallas, Texas ini mengaku tak ingin berlarut-larut dalam kenangan lama, dan Jessica yakin usia yang ke-26 akan membuatnya lebih bisa bersikap dewasa dan menentukan jalan hidupnya.
"Tahun lalu adalah tahun yang banyak memberi aku pelajaran, dan sangat menyenangkan memasuki usia ke-26 dengan jalan yang benar-benar baru. Ini adalah tahun yang benar-benar baru bagiku."
Advertisement
"Aku rasa setiap tahun yang kita lewati memberi makna untuk apa kita berada di sini, aku akan memulai jurnal baru kehidupanku. Warna yang akan aku pilih selalu merefleksikan suasana hatiku. Dan saat ini aku lebih memilih warna putih, dan siap memulai langkah baru," jelas Jessica seperti dilansir Starpulse.
(Di luar nurul, Inara Rusli dilaporkan atas dugaan perselingkuhan dan Perzinaan!)
(stp/rit)
Rita Sugihardiyah
Advertisement
-
Teen - Lifestyle Gadget Mau Foto Astetik? Kamera Mini Andalan Anak Skena yang Lagi Viral Ini Patut Dicoba
-
Teen - Fashion Hangout Pilihan Jam Tangan Stylish untuk Anak Skena yang Mau Tampil Lebih Standout
