Ultah, Pak Raden Terima Anugerah Seni Dari Pemerintah

Ultah, Pak Raden Terima Anugerah Seni Dari Pemerintah Pak Raden @Foto: Agus

Kapanlagi.com - Tepatnya Rabu (28/11), Pak Raden merayakan hari jadinya yang ke-80. Pada kesempatan ini, pria kelahiran 28 November 1932 itu menyampaikan harapannya untuk anak-anak Indonesia.
Ditemui saat perayaan ulang tahun yang bertajuk 8 Windu Pak Raden di kediamannya kawasan Petamburan, Jakarta Pusat, Rabu (28/11), Pak Raden berharap anak Indonesia tidak malu menjadi bagian dari Indonesia. Dia meminta anak Indonesia untuk terus belajar demi meraih prestasi yang dapat membawa harum nama Indonesia.
"Anak-anak Indonesia harus bangga jadi anak Indonesia. Untuk menjadi bangga maka raihlah prestasi gemilang dengan belajar dengan baik," ujarnya.


Pak Raden memang telah mengabdikan dirinya untuk anak Indonesia. Berkat pengabdiannya, pada 23 November lalu dia mendapat Anugerah Seni dari Departemen Pendidikan Nasional berupa uang pensiunan setiap bulan sebesar 2,5 juta rupiah. Selain itu, dia juga menerima hadiah dan penghargaan dari Indonesia Berdendang.
"Saya dapat hadiah pensiunan seumur hidup dari Depdiknas dan dapat hadiah dari Indonesia Berdendang, yang dapet Ibu Soed, A.T Mahmud, Bu Kasur, dan saya. Award diberikan kepada orang-orang yang berjasa di bidang lagu anak-anak. Saya mendapatkannya karena saya sebagai penggerak anak-anak yang suka menyanyi," jelas pemilik nama asli Suyadi itu.

(Setelah 8 tahun menikah, Raisa dan Hamish Daud resmi cerai.)

(kpl/pur/rea/dar)

Rekomendasi
Trending