Ussy Jawara Selebriti Jam

Kapanlagi.com - Berpasangan dengan Saiful Jamil pesinetron dan presenter cantik Ussy Sulistiyowati menyabet gelar jawara 'Selebriti Jam', sebuah acara reality show yang menyandingkan artis non penyanyi dengan artis penyanyi.

Di malam Grand Final yang digelar di studio Antv, Cawang, (27/12), pasangan Ussy – Saiful, menyisihkan dua pasangan lain yang lebih difavoritkan yaitu designer Ivan Gunawan – Ian Kasela, vokalis Radja, dan aktor Surya Saputra yang berpasangan dengan penyanyi senior Titiek Puspa.

Dengan membawakan lagu, 'Sampai Menutup Mata', Ussy sempat membuat rekan artis-artis lain seperti, Jane Shalimar sampai menitikan air mata. Saat ditanya ada apa di balik lagu itu, dengan diplomatis Ussy menjawab, “dilihat dari judulnya saja, setiap orang bisa tahu akan maksudnya."

Menghadapi malam grand final, Ussy mengaku hanya berlatih goyang saja. Maklum tampil bersama Saiful Jamil, kebanyakan lagu yang dibawakannya bernada dangdut.

"Padahal terus terang saja, aku tidak begitu suka dengan musik dangdut, tapi itu tidak masalah," tukas Ussy.

Sementara penyanyi senior, Titiek Puspa yang berduet bareng dengan Surya Saputra, menyatakan rasa bangganya.

"Seperti mimpi di awang-awang tampil bareng dengan anak-anak muda. Dan saya salut dengan talent mereka, dari akting, presenter, ternyata mereka bisa menyanyi," puji tante Titiek.

(kl/wwn)

Rekomendasi
Trending