Youtube Pablo Benua dan Rey Utami Diperiksa, Ditemukan Konten Porno

Penulis: Tantri Dwi Rahmawati

Diterbitkan:

Youtube Pablo Benua dan Rey Utami Diperiksa, Ditemukan Konten Porno
Rey Utami dan Pablo Benua © KapanLagi.com/Nurwahyunan

Kapanlagi.com - Upaya hukum dari 'Ikan Asin' terus bergulir. Pasangan Pablo Benua dan Rey Utami telah resmi menjadi tersangka. Penyelidikan terhadap keduanya terus dilakukan, salah satunya pemeriksaan pada channel Youtube mereka.

Siapa sangka dalam pemeriksaan itu polisi menemukan konten porno dan asusila. Hal itu diungkap oleh Kabid Humas Polda Metro Jaya Kombes Argo Yuwono, di Mapolda Metro Jaya, Jakarta, Kamis (11/7).

1. Pornografi dan Asusila

Rey Utami dan Pablo Benua © KapanLagi.com/Nurwahyunan

"Dalam pemeriksaan pada tersangka ini, kami lakukan pendalaman kembali karena dalam penyidikan ternyata kami temukan konten yang terindikasi pornografi dan asusila yang lain," tukas Kombes Argo dilansir dari Merdeka.com.

Kendati begitu, Argo belum bisa pastikan apakah konten-konten tersebut masuk dalam pelanggaran Undang-Undang Informasi dan Transaksi Elektronik (ITE) atau tidak. "Ada video di YouTube mereka itu terindikasi ke sana, sekarang kami masih lakukan penyelidikan dan pendalaman terkait indikasi tersebut," ujar Argo.

(Lagi-lagi bikin heboh! Setelah bucin-bucinan, sekarang Erika Carlina dan DJ Bravy resmi putus!)

2. Geledah Rumah

Temuan ini tentu bertolak belakang dengan pemeriksaan polisi pada rumah Pablo dan Rey Utami. Setelah melakukan pemeriksaan hingga pukul 10.00 dini hari, pihak kepolisian akhirnya melakuan penggeledahan di rumah Pablo Benua dan Rey Utami.

"Penggeledahan di rumahnya di Sentul, Bogor, rumahnya Pablo dan Rey di sana. Saat melakukan penggeledahan hampir semuanya sudah kosong," tutur Argo.

"Artinya bahwa seperti yang digunakan untuk melakukan perekaman, ada beberapa kamera, flashdisk itu sudah tidak ada semua di sana. Dan kemudian setelah itu penyidik juga masih melakukan penggeledahan di sana," pungkasnya.

(Ramai kabar perceraian dengan Raisa, Hamish Daud sebut tudingan selingkuh itu fitnah.)

Rekomendasi
Trending