Tentang Prostitusi Seleb, Aktris Cantik Korea Ini Murka Bijaksana

Tentang Prostitusi Seleb, Aktris Cantik Korea Ini Murka Bijaksana Kim Min Jung © stardailynews.com

Kapanlagi.com - Isu prostitusi di kalangan selebriti Korea hingga saat ini masih menjadi hal tabu untuk diperbincangkan. Namun itu semua juga sudah rahasia umum di kalangan publik yang tentu nggak menutup mata dan telinga.
Dalam acara The Unanswered, prostitusi di dunia entertainment Korea coba diulas. Biasa disebut sebagai 'sponsor', mereka menawar sejumlah aktris muda hingga idol cantik dalam nominal uang tertentu agar bisa mendapatkan sebuah servis.
Itu semua dilakukan sebagai jalan pintas untuk membuat karir sang bintang meroket dalam waktu sekejap. Menanggapi hal tersebut, seorang aktris senior, Kim Min Jung coba angkat suara di media sosial.
"Aku harap tayangan hari ini tidak akan memberi dampak buruk pada aktor (aktris) yang ingin melanjutkan karir dengan passion dan keringat mereka. Aku berterima kasih pada produser TV untuk covering apa yang sebenarnya terjadi saat ini. Yang paling menyakitkan adalah kisah seorang gadis yang menyerah pada mimpinya karena penawaran sponsor ini," tulis Kim Min Jung di Instagram dikutip dari Netizen Buzz.

Kim Min Jung mengungkapkan pendapatnya mengenai sponsor nakal. © TV ReportKim Min Jung mengungkapkan pendapatnya mengenai sponsor nakal. © TV Report

Tak hanya itu saja, Kim Min Jung yang memulai karir sejak kanak-kanak sebagai aktris cilik pada tahun 1989 ini juga tak lupa memberikan semangat serta motivasi dalam ungkapannya tersebut. Dinilai bijaksana, bintang The Merchant: Gaekju 2015 itu pun banyak dapat pujian netizen.
"Dia mungkin adalah aktris cilik terbaik. Kecantikannya tidak berubah. Ia adalah orang yang sangat cantik," "pada dasarnya, ia mengatakan kalau dirinya tak pernah mengambil sponsor," pendapat sebagian netizen.
Selain Kim Min Jung, beberapa selebriti lainnya seperti Park Ha Sun pun sependapat dengan hal tersebut dan cukup menentang adanya pihak sponsor ini. Kalau menurutmu?

(net/kkd)

Rekomendasi
Trending