6 Bulan Berpisah, Bagaimana Kondisi Angelina Jolie & Brad Pitt?
Angelina Jolie - Brad Pitt @ The Inquisitr
Kapanlagi.com - Sekian lama waktu berlalu tak terasa jika Angelina Jolie dan Brad Pitt sudah berpisah selama 6 bulan lamanya. Tentu saja ini menjadi masa-masa sulit bagi mereka dan ke-6 orang anaknya, Maddox, Pax, Zahara, Shiloh, Vivienne, dan Knox.
Sempat buka suara tentang perpisahannya, Jolie mengaku jika ia dan Brad masih menjadi sebuah keluarga. Mereka sepakat untuk menjaga kebahagiaan anak-anaknya. Dan kini salah seorang sumber kembali mengungkapkan kabar terbaru.
Seperti yang dilansir dari Us Magazine, wanita yang baru saja menyelesaikan produksi film FIRST THEY KILLED MY FATHER itu ternyata sudah kembali menjalin komunikasi dengan Brad. Nggak hanya itu, mereka juga tampak semakin membaik.
Advertisement
Komunikasi di antara Brangelina sudah mulai membaik @ Splashnews"Mereka mampu mengalihkan kemarahan dan rasa sakitnya demi berfokus pada anak-anaknya dan berencana untuk bekerja sama sebagai orangtua," tutur salah seorang sumber terdekat Jolie pada Us.
Tak berhenti sampai di situ saja, sumber tersebut kembali menyampaikan, "Ini menjadi masa-masa yang sulit bagi Angelina, dan keduanya ingin melangkah maju dan memulai bab baru dalam hidupnya."
Well, setiap perceraian tentu berdampak besar pada kehidupan seorang anak. Beruntung Jolie dan Brad mau berpikiran terbuka dan mengutamakan kebahagiaan anak-anaknya. Be strong, dan semoga ini menjadi keputusan yang terbaik bagi Brangelina.
Seputar Angelina Jolie:
Akan Bercerai, Angelina Jolie-Brad Pitt Tiba-Tiba 'Rujuk' Kembali
Temui Pemuka Agama Tanpa Kenakan Bra, Angelina Jolie Dibully
5 Film Live-Action Disney yang Punya Penghasilan Super Besar
[FOTO] Mengajar S2 Untuk Pertama Kalinya, Angelina Jolie Grogi
[FOTO] Jolie Makin Cantik & Bahagia Usai Cerai Dari Brad Pitt
(Di luar nurul, Inara Rusli dilaporkan atas dugaan perselingkuhan dan Perzinaan!)
(usm/sry)
Sora Soraya
Advertisement
-
Teen - Lifestyle Gadget Mau Foto Astetik? Kamera Mini Andalan Anak Skena yang Lagi Viral Ini Patut Dicoba
-
Teen - Fashion Hangout Pilihan Jam Tangan Stylish untuk Anak Skena yang Mau Tampil Lebih Standout
