Salah Duga, Justin Bieber Dituduh Merampok Seorang Wanita
Diperbarui: Diterbitkan:
Justin Bieber @ fameflynet.com
Kapanlagi.com - Justin Bieber harus kembali berurusan dengan pihak kepolisian. Pasalnya, bintang 20 tahun itu baru saja dituduh terlibat dalam aksi perampokan.
Sesuai yang dilansir dari Ace Showbiz, pelantun tembang Never Say Never itu dilaporkan telah terlibat dalam insiden yang terjadi pada Selasa (13/5) lalu. Hal ini dikonfirmasi langsung oleh seorang pihak kepolisian Los Angeles.
"Dia (Justin) telah ditangkap karena dugaan perampokan," tutur Rosario Herrera. Sejak dibawa ke kantor polisi, bintang 20 tahun ini hanya dihujani oleh beberapa pertanyaan dan tak mendekam di penjara.
Korban sebenarnya @ aceshowbiz.com/WENN
Salah seorang saksi mata menyebutkan bahwa ia melihat insiden perampokan ini ketika Justin dan temannya sedang berada di sebuah area mini golf yang bertempat di Sherman Oaks Castle Park. Ia mengaku tak terjadi kekerasan pada diri korban.
Siapa sangka tuduhan ini hanyalah tuduhan palsu. Justin ternyata hanya mencoba menghampiri seorang wanita yang ingin mengambil potret dirinya. Setelah dilihat, tak ada fotonya dalam ponsel wanita itu.
Merasa terganggu akibat ditipu, akhirnya Justin marah dan langsung meninggalkan wanita itu. Namun ternyata, perseteruan kecil semacam ini diduga seorang saksi mata sebagai sebuah insiden perampokan.
Jangan Lewatkan!
(Lagi-lagi bikin heboh! Setelah bucin-bucinan, sekarang Erika Carlina dan DJ Bravy resmi putus!)
(ace/sry)
Sora Soraya
Advertisement
-
Teen - Lifestyle Gadget Deretan Aksesori yang Bikin Gadget Gen Z Makin Ciamik, Wajib Punya Nih!
