Hamil 4 Bulan, Donita 'Rajin' Makan Sate Padang

Hamil 4 Bulan, Donita 'Rajin' Makan Sate Padang Donita Foto: KapanLagi.com

Kapanlagi.com - Kehamilan Donita kini sudah berusia sekitar 4 bulan. Didampingi sang suami, Adi Nugroho, Donita tetap berusaha beraktivitas seperti biasa. Menurut Adi, kehamilan sang istri tak mempersulitnya, apalagi menurut Donita, ia jarang ngidam.
"Nggak terlalu kepengen (makanan tertentu). Kalo pergi aja, ada satu menu makanan. Aku paling suka sate padang, hampir tiap hari," kata Donita saat ditemui di kawasan Bintaro, Tangerang, Senin (22/6).
Untuk soal makanan, Donita memang tak minta yang aneh-aneh. Namun ia pernah merasa terganggu dengan mual.

Donita - Adi Nugroho ©KapanLagi.com®/Muhammad RasyadDonita - Adi Nugroho ©KapanLagi.com®/Muhammad Rasyad

"Jadi kalo mual bukan karena apa, tapi karena maag, telat makan. Aku dikasih tahu mind set jangan pernah mikir yang jelek-jelek," lanjutnya.
Awalnya tak banyak yang tahu tentang kehamilan sang aktris. Namun seiring waktu, mulai banyak yang tahu, dan mereka akhirnya justru bisa sharing.
"Alhamdulillah sejauh ini udah banyak yang tahu, kayak Ica dan Shireen. (Mereka) ngasih masukan makan ini makan ini, banyak ngobrol," pungkas Donita.

(kpl/hen/rzm)

Editor:

Rizqi Zhairisma

Rekomendasi
Trending