Hamil Lagi, Sebesar Apa Sih Perut Nadila Ernesta Sekarang?
Diterbitkan:
Nadila Ernesta - Eno Netral @ instagram.com/nadila_ernesta
Kapanlagi.com - Bagi banyak wanita, masa-masa kehamilan adalah momen yang tak akan pernah bisa terlupakan semasa hidup. Kebahagiaan seorang wanita akan terasa semakin lengkap ketika ia sudah menjadi seorang istri dan melahirkan anaknya ke dunia.
Hal inilah yang akhirnya kembali dirasakan oleh Nadila Ernesta. Aktris cantik satu ini tengah berbadan dua untuk kedua kalinya. Tak ada yang tahu tentang kabar bahagia ini sebelum ia mengunggah potret dirinya melalui akun Instagram-nya.
Di dalam foto itulah istri Eno Netral ini mengunggah sebuah potret dirinya yang sedang memakai bikini. Rupanya, ia sedang berlibur bersama suami dan putranya, Gilian Gitara Ryanto ke sebuah pantai yang terletak di Pulau Bali.
Potret perut Nadila yang kian membesar @ instagram.com/nadila_ernestaDalam potret tersebut, Nadila tampak sedang bermain dengan Gilian di pinggir pantai. Ia menampakkan perutnya yang kian membuncit di usia kehamilannya yang telah memasuki kuartal pertama. Si kecil Gilian tampak tak sabar menanti kehadiran adiknya.
Bersamaan dengan sang ibu, ia pun menyentuh perut Nadila dengan penuh rasa kasih sayang. Sementara Eno hanya menyaksikan pemandangan manis ini dan memutuskan untuk mengabadikannya dalam sebuah foto.
Tentu saja hal ini menjadi kabar bahagia yang tak terduga. Bersamaan dengan diunggahnya foto ini, banyak follower Nadila yang sama sekali tak menyangka jika idola cantik mereka kembali berbadan dua. Well, selamat atas kehamilannya Nadila! ;)
Seputar Kehamilan Selebritis:
(Duh! Onad lagi-lagi terjerat kasus narkoba dan diamankan pihak kepolisian.)
(kpl/sry)
Sora Soraya
Advertisement
-
Teen - Lifestyle Gadget Deretan Aksesori yang Bikin Gadget Gen Z Makin Ciamik, Wajib Punya Nih!
