in partnership with Indosiar

Curhat Sedih Evi Masamba, Anak Tak Mau Minum ASI Lagi Setelah Ditinggal Sebulan

Penulis: Rahmi Akbar Safitri

Diterbitkan:

Curhat Sedih Evi Masamba, Anak Tak Mau Minum ASI Lagi Setelah Ditinggal Sebulan
Evi Masamba © KapanLagi.com®/Muhammad Akrom Sukarya

Kapanlagi.com - Sibuk dengan profesinya sebagai penyanyi, membuat pedangdut Evi Masamba, rela sering meninggalkan anak pertamanya yang baru berusia enam bulan. Saat pergi manggung, Evi menitipkan sang anak kepada orangtuanya. Kenyataan tersebut, diakui Evi membuatnya sedih.

"Aduh Ya Allah sedih banget. Pas mau berangkat (manggung), digendong, dia enggak mau ngelepasin," kata Evi di Jakarta, Selasa (4/2).

1. Tak Mau Minum ASI

Saking sibuknya, pernah Evi meninggalkan anaknya hingga sebulan. Bahkan, anaknya sampai tak lagi mau minum ASI karena sering ditinggal pergi.

"Ya namanya kerjaan ya, jadi pernah Evi pernah tinggalin sebulan ke luar kota, pas balik lagi anakku nggak mau lagi minum ASI, pas dikasih malah dimuntahin, dia sekarang lebih nyaman dengan susu formula. Sedih sih sebenarnya, padahal ASI Evi masih banyak tapi anak aku sudah nggak mau lagi," tuturnya.

2. Alasan Tak Mau Bawa Anak

Sejatinya, ia ingin membawa anaknya ikut dirinya bekerja. Namun ia khawatir dengan kondisi sang anak apabila diajak ikut bepergian ke luar kota.

"Dia masih kecil dan aku enggak mau dia ada apa-apa. Takut aja kan di saat aku dikerubutin orang, takut dicakar-cakarin apa gimana. Itu kan gila ya. Insya Allah suatu hari dia akan ikut dan memperlihatkan ke dia, ini pekerjaan ibu kamu, ini yang dilakukan selama ini untuk hidupi kamu," tukasnya.

Rekomendasi
Trending