9 Anime Tema Sad Boy yang Mengajarkan Arti Kehilangan dan Penerimaan Diri
Dalam dunia anime, ada satu jenis karakter yang sering kali membekas lama di hati penonton sad boy. Mereka bukan hanya pria yang murung atau penyendiri, melainkan sosok yang membawa luka batin mendalam, penyesalan, serta pergulatan emosi yang tak berujung. Dari kehilangan orang terkasih hingga ketidakmampuan memaafkan diri sendiri, kisah mereka selalu berhasil menyentuh sisi paling manusiawi dari diri penonton.
Tren sad boy di anime menjadi cermin bahwa penderitaan emosional tak selalu harus dihindari. Banyak di antara mereka yang justru tumbuh dan menemukan makna hidup melalui rasa sakit itu sendiri. Berikut adalah anime tema sad boy contoh nyata dari perjalanan menyakitkan, namun sarat makna yang membuat mereka begitu ikonik di hati penggemar.
Temukan berita lainnya terkait anime di Liputan6.com.
A SILENT VOICE: Shoya Ishida adalah remaja yang dulu menindas seorang gadis tuli, Shouko Nishimiya. Setelah perbuatannya diketahui, ia justru menjadi korban perundungan dan tumbuh menjadi remaja yang tertekan serta penuh penyesalan. A SILENT VOICE memperlihatkan perjalanan Shoya menebus kesalahan masa lalu dan belajar memaafkan dirinya sendiri.
Hak Cipta: (credit:imdb)
-
Teen - Lifestyle Gadget Mau Foto Astetik? Kamera Mini Andalan Anak Skena yang Lagi Viral Ini Patut Dicoba
-
Teen - Fashion Hangout Pilihan Jam Tangan Stylish untuk Anak Skena yang Mau Tampil Lebih Standout
