Christina Milian Menjadi Pengisi Sountrack Film 'BE COOL'
Kapanlagi.com - Bintang cantik Christina Milian dan kelompok Black Eyed Peas terpilih untuk mengisi album soundtrack film terbarunya John Travolta-Uma Thruman yang bertajuk BE COOL. Film ini sendiri bisa dikatakan sebagai sequel dari GET SHORTY yang pernah berjaya tahun 1995. Album ost-nya sendiri digarap oleh TVT Record.
Selain dua bintang tersebut, dalam album yang bakal dirilis pada 1 Maret mendatang juga didukung oleh rapper asal California, Baby Bash dan Planet Asia. Hadir pula penyanyi tenar, James Bond, Earth, Wind & Fire serta masih banyak lagi.
Skenario BE COOL yang ditulis Peter Steinfeld, kembali menampilkan Travolta sebagai tokoh Chili Palmer, anggota Mafia yang alih profesi menjadi produser film. Chili memasuki industri musik guna mendapatkan gagasan proyek film baru. Thurman memerani tokoh eksekutif studio rekaman Edie yang mengambil alih usaha mendiang suaminya. Danny DeVito kembali memerani tokoh aktor Martin Weir yang berego besar. Sedangkan The Rock dari film THE SCORPION KING memerani tokoh bodyguard yang ingin menjadi aktor.
Album ost ini juga menyertakan dua lagu milik Milian yang ikutan tampil dalam filmnya. Yang pertama bertajuk Crazy in Love ditulis oleh Alicia Keys dan diproduseri Rich Harrison. Sementara Black Eyed Peas juga tampil sebagai diri mereka sendiri dalam film tersebut dengan menyanyikan lagu Sexy yang menjadi salah satu lagu di album terbaru mereka yang bertajuk Elephunk.
Advertisement
Film yang disutradarai F. Gary Gray ini dijadwalkan akan tayang di bioskop-bioskop pada 4 Maret mendatang.
(Setelah 8 tahun menikah, Raisa dan Hamish Daud resmi cerai.)
(dis/dar)
Advertisement
-
Teen - Fashion Kasual Celana Jeans Ala Anak Skena: Pilihan Straight sampai Baggy yang Wajib Dicoba
