Dalami Peran di 'THE READER', Nicole Kidman Rela Gemuk
Diterbitkan:
Kapanlagi.com - Demi mendalami peran dalam film terbarunya, Nicole Kidman rela menaikkan berat badan hingga beberapa pon. Janda Tom Cruise ini berusaha keras untuk menyempurnakan karakter dalam skenario filmnya akan datang, THE READER.
Bintang COLD MOUNTAIN ini akan memerankan wanita penggoda dalam drama komedi romantis dengan bersanding bersama Ralph Fiennes sebagai lawan mainnya. Ia dikabarkan telah menaikkan berat badan sampai 10 pon.
Seorang sumber mengungkapkan pada Daily Star, "Dia menyukai penampilan barunya, tapi dia terlihat berusaha makan sebanyak-banyaknya dan itu membuatnya sering ketiduran."
Kidman akan mengikuti jejak aktris lainnya, Renee Zellweger, yang juga menaikkan ukuran bajunya hingga tiga kali lebih besar untuk memerankan Bridget Jones dengan sempurna.
Advertisement
(Lagi-lagi bikin heboh! Setelah bucin-bucinan, sekarang Erika Carlina dan DJ Bravy resmi putus!)
(dig/boo)
Yunita Rachmawati
Advertisement
