Ayah Vanessa Angel Menangis & Titip Pesan Ini

Ayah Vanessa Angel Menangis & Titip Pesan Ini
Doddy Sudrajat Ayahanda Vanessa Angel © KapanLagi.com/Muhammad Akrom Sukarya

Kapanlagi.com - Belum lama ini Vanessa Angel muncul di sebuah acara televisi. Pada acara tersebut Vanessa mengaku kalau selama ini ia menjadi kepala keluarga. Mengetahui pernyataan ini ayah Vanessa Angel, Doddy Sudrajat mengaku merasa dijatuhkan.


Bukan tanpa alasan. Menurutnya selama ini ia masih kuat untuk mencari nafkah. Tubuh dan tenaganya pun masih kuat.


Selain itu berdasarkan pengamatannya selama ini Vanessa hanya memberi uang di momen-momen tertentu saja. Hanya pada momen ulang tahun dan lebaran saja. Namun ada 1 hal yang membuatnya kecewa sampai menangis.

1. Ayah Vanessa Menangis

Bukan hanya merasa dijatuhkan, ada satu hal yang membuatnya sampai menangis. Yaitu kebaikan Vanessa kepada temannya. Vanessa membelikan handphone yang paling mahal untuk temannya itu. Sedangkan kenyataannya handphone milik adiknya sendiri jelek. Tak mampu menahan rasa kecewanya Doddy pun menangis.

"Mayang lihat Vanessa (dan) kehidupannya di Instagram. Nah, di Instagram Vanessa membelikan HP (untuk) temannya sampai yang paling mahal. Mayang lihat itu. Sampai seperti itu. Padahal adiknya, Si Mayang, HPnya jelek. Itu kenyataannya," terang ayah Vanessa Angel sambil menangis saat ditemui di Kantor Pengacara Muzakir, di bilangan Buncit, Jakarta Selatan, Jumat (25/1).

(Setelah 8 tahun menikah, Raisa dan Hamish Daud resmi cerai.)

2. Pesan Doddy untuk Vanessa

Doddy Sudrajat sampaikan pesan untuk Vanessa Angel © KapanLagi.com/Muhammad Akrom Sukarya

Terakhir, Doddy pun menyampaikan pesannya untuk Vanessa. Ia berharap agar Vanessa tidak mengatakan kebohongan yang menjatuhkan keluarganya.

"Untuk Vanessa, kalau dia nonton, supaya mengerti. Jangan selalu mengatakan hal-hal yang sifatnya tidak benar, karena menjatuhkan keluarganya sendiri," tutupnya.

(Lama tak terdengar kabarnya, komedian senior Diding Boneng dilarikan ke Rumah Sakit.)

Rekomendasi
Trending