Barbie Kumalasari Rahasiakan Sepak Terjang Sebagai Advokat: Bukan Pengacara Pansos
Diterbitkan:
Barbie Kumalasari akui dirinya amat idealis sebagai pengacara. © KapanLagi.com/Adrian Utama
Kapanlagi.com - Status Barbie Kumalasari sebagai pengacara sempat dipertanyakan banyak netizen. Belum lagi sempat beredar informasi bahwa Kumalasari belum lulus dari kuliah S1. Namun hal ini ia patahkan dengan menunjukkan akta advokat yang diklaim didapat dari pengesahan di Pengadilan Tinggi.
"Gue masih ngurusin beberapa company, tapi gak gue publish karena gue bukan pengacara yang pansos," ujar Kumalasari saat diwawancarai Boy William untuk video youtubenya.
Advertisement
1. Pengacara Profesional
Lebih lanjut, Barbie Kumalasari mengaku cukup banyak rekannya yang meminta bantuan hukum. Namun Barbie merasa ia harus selektif dalam memilih kasus yang ditangani.
"Gue terlalu idealis, banyak temen gue yang cerai, narkoba yang gue tolakin karena gue profesional aja," terang Kumalasari.
(Lagi-lagi bikin heboh! Setelah bucin-bucinan, sekarang Erika Carlina dan DJ Bravy resmi putus!)
2. Sensasi Kumalasari
Kumalasari pun tak menangani kasus hukum yang melanda sang suami, Galih Ginanjar. Ia merasa statusnya sebagai istri Galih membuatnya bakal tak profesional dalam menjalankan tugas advokatnya.
Kumalasari memang jadi 'hot topic' di tahun 2019 ini. Namun ia telah memulai karier keartisan sejak tahun 2000 dalam sinetron Bidadari. Adu akting dengan Marshanda, Kumalasari kebagian peran jadi Bik Ijah sang pembantu jahat.
"Sinetron Bidadari tahun 2000 aja honor gue 250 ribu. Gak mungkin 2019 gue dibayar 750 ribu. Pasti dua digit (belasan atau puluhan juta, -red), tapi tergantung stasiun TV-nya juga," lanjut Kumalasari pada Boy William.
Â
Yakin Sudah Baca yang Ini?
Kekayaan Barbie Kumalasari Kerap Diragukan: Biarin Mengurangi Pajak Saya Kan?
Barbie Kumalasari Bocorkan Honor Sekali Tampil di TV, Tembus Dua Digit!
Barbie Kumalasari Akui Punya Suara Jazzy, Cuma Bisa Dinikmati yang Bermusikalitas!
Akui Pernah Tinggal di Amerika, Barbie Kumalasari Kangen Party dan No One Kepo
Dibully Karena Beli Handphone Bekas, Barbie Kumalasari: Gue Punya 3 Hp Ratusan Juta
3. Simak Videonya
(Ramai kabar perceraian dengan Raisa, Hamish Daud sebut tudingan selingkuh itu fitnah.)
(kpl/rna)
Rezka Aulia
Advertisement
-
Teen - Lifestyle Gadget Deretan Aksesori yang Bikin Gadget Gen Z Makin Ciamik, Wajib Punya Nih!
