Kemunduran Glenn Bukan Karena Gagal Berumah Tangga
Glenn Fredly
Kapanlagi.com - Penurunan produktivitas Glenn Fredly di dunia tarik suara, diperkirakan terjadi pasca perceraiannya dengan penyanyi Dewi Sandra. Namun menurut Bens Leo, kegagalan rumah tangga sebenarnya tidak banyak berpengaruh terhadap produktivitas seorang penyanyi."Saya kira nggak ada hubungannya sama sekali dengan kegagalan rumah tangganya. Lihat saja Ahmad Dhani dan Maia, setelah bercerai mereka malah semakin eksis. Saya kira nggak ada kaitan sama sekali. Karena semua orang itu punya bakat yang bisa terus di-explore," ungkap Bens menanggapi.Seperti diberitakan sebelumnya, Glenn Fredly dikabarkan akan memilih mundur dari dunia tarik suara. Belum ada keterangan resmi dari yang bersangkutan, namun bermacam dugaan muncul di masyarakat.Sebagian menuduh mantan suami Dewi Sandra itu mengidap HIV/AIDS hingga harus meninggalkan dunia musik. Termasuk munculnya alasan 'putus asa' akibat perceraian. "Dia seorang produser dan produser yang baik itu adalah yang bisa menciptakan lagu. Karena dari situ dia bisa tahu karakter dari musik," pungkas Bens, saat dihubungi KapanLagi.com, Jumat (15/01/2010).   Â
(Lagi-lagi bikin heboh! Setelah bucin-bucinan, sekarang Erika Carlina dan DJ Bravy resmi putus!)
(kpl/ato/dar)
Darmadi Sasongko
Advertisement
-
Teen - Lifestyle Gadget Mau Foto Astetik? Kamera Mini Andalan Anak Skena yang Lagi Viral Ini Patut Dicoba
-
Teen - Fashion Hangout Pilihan Jam Tangan Stylish untuk Anak Skena yang Mau Tampil Lebih Standout
