"Ga tau kapan (lamarannya). Karena datang aja, ini kaya jalan Tuhan banget," kata Gracia di kawasan Rawasari, Cempaka Putih, Jakarta Pusat (23/9).
Setelah proses lamaran tersebut, kini keduanya tengah mempersiapkan rencana pemberkatan pernikahan mereka. Salah satunya adalah lokasi pernikahan mereka. Seperti yang kita tahu bahwa keluarga besar pasangan tersebut berada di dua kota yang berbeda.
Rencananya, pernikahan akan dilakukan di Bandung. Namun menurut Gracia segala kemungkinan masih bisa berubah. "Kemungkinan di Bandung. Tapi kemungkinan ya," pungkasnya. Jakarta pun bisa menjadi pilihan tempat resepsi pernikahan keduanya mengingat keluarga Gracia Indri berdomisili di Jakarta.
Ditanya tentang barang yang menjadi pengikat hubungan, Gracia tak mau menjelaskan. Ia mengatakan seolah bukan cincin atau perhiasan lain yang menjadi pengikat hubungan mereka.
"Cincin nggak ada nih, aku nggak pakai. Kalung nggak ada, anting juga nggak ada, biasa aja. Tapi yang pasti ada lah pengikat," kilahnya tertawa. Dua bulan lagi waktu bagi keduanya untuk mempersiapkan pernikahannya. Semoga lancar ya, David - Gracia ;)
(kpl/ato/dka)