Hemalia Putri Mendukung Kegiatan Sosial yang Transparan

Kapanlagi.com - Aktris sinetron Hemalia Putri (23) mengaku senang bila diajak ikut serta dalam kegiatan-kegiatan sosial, namun dengan catatan harus jelas darimana dan ke mana aliran dananya.

"Tidak semuanya saya ikuti, saya lihat dulu jelas tidak. Saya tidak mau ikut kegiatan yayasan yang aliran dananya diselewengkan," kata Puput --demikian ia sering disapa-- kepada wartawan di Jakarta, Selasa (18/10).

Salah satu organisasi kemanusiaan yang diikuti dara kelahiran Aceh, 13 April 1982 itu, adalah Bulan Sabit Merah Indonesia (BSMI), di mana ia menjadi Duta Artis Kemanusiaan.

Menurut pemeran Sharmila dalam sinetron MELODY CINTA tersebut, BSMI memiliki donatur-donatur dari organisasi internasional lainnya, dan jelas aliran dananya.

"Ada laporannya dan diaudit oleh akuntan publik," ujar Puput.

Bersama dengan BSMI, Puput baru-baru ini mengunjungi tanah kelahirannya untuk melihat aksi sosial pemberian layanan operasi gratis bagi para korban tsunami.

"Sedih juga melihatnya. Sudah hampir satu tahun tapi daftar orang yang membutuhkan operasi masih panjang," ujarnya.

Ia berharap dengan adanya operasi gratis, daftar tersebut akan semakin pendek.

Puput merasa kegiatan amal semacam itu penting, "Bekerja juga penting, kegiatan amal adalah untuk mengimbangi. Antara kerja dan beramal harus seimbang."

(Setelah 8 tahun menikah, Raisa dan Hamish Daud resmi cerai.)

(*/dar)

Rekomendasi
Trending