Jennifer Garner Menjadi Sutradara Satu Episode 'ALIAS 4'
Kapanlagi.com - Bintang tenar Jennifer Garner yang mendukung serial televisi ALIAS akan menjadi sutradara untuk pertama kalinya dengan mengarahkan episode berjudul IN DREAMS yang akan ditayangkan 11 Mei mendatang di Amerika Serikat. Episode dari ALIAS 4 ini akan menampilkan bintang tamu Joel Grey dan mengemukakan mitologi Rambaldi.
Grey akan tampil dalam beberapa episode dengan memerani seorang pria misterius yang berpura-pura menjadi tokoh antagonis Arvin Sloane (diperani Ron Rifkin). Sloane giat mengikuti jejak rahasia Rambaldi. Sementara aktris Amy Irving yang belum tampil dalam serial televisi ALIAS sejak tahun 2003, juga akan tampil kembali dengan memerani Emily Sloane, istri Arvin Sloane. Sebelumnya Emily wafat akibat tak sengaja ditembak.
Garner adalah peraih nominasi tiga piala Emmy dari serial televisi ALIAS yang melambungkan namanya. Ia menang piala Golden Globe 2002 sebagai Aktris Terbaik dalam serial televisi drama atas perannya sebagai agen CIA Sydney Bristow. Kini serial televisi ALIAS 4 rata-rata bisa menarik hampir 11.3 juta pemirsa setiap minggu di Amerika Serikat berkat dorongan sehat dari serial televisi drama LOST yang digagasi produser J.J. Abrams.
Bulan Mei termasuk saatnya meraih ratings setinggi mungkin di pertelevisian Amerika. Episode IN DREAMS arahan Garner akan mudah mendahului kekasihnya, aktor Ben Affleck yang beralih sebagai sutradara untuk mengarahkan film adaptasi dari buku novel Gone, Baby, Gone karya Dennis Lehane.
Advertisement
Bagaimana Garner menjaga perasaannya dengan mantan kekasihnya, aktor Michael Vartan yang lawan mainnya dalam serial televisi ALIAS ? Garner berpaling pada profesionalismenya dalam adegan ranjang bersama Vartan. Mereka telah menjalin persahabatan mantap sebelum beralih ke hubungan cinta. Persahabatan inilah yang mampu membantu mereka mengatasi kesulitan perpisahan mereka tahun 2004 lalu sehingga tidak berdampak buruk pada syuting serial televisi ALIAS.
"Kami selalu memisahkan pekerjaan dari apa yang terjadi pada kami secara pribadi, maka keduanya tak pernah berbaur," jelas Garner. "Kami sempat membicarakan betapa beruntungnya kami bahwa kami adalah sahabat baik dan bisa dibayangkan tahun ini jika kami bukan sahabat," tambahnya.
Perihal syuting adegan ranjang dalam episode pertama ALIAS 4, Garner melanjutkan: "Tentu saja ada beberapa saat yang terasa aneh. Tetapi kami telah lama bersahabat sehingga kami baik-baik saja, karena kami senang bekerjasama."
(Setelah 8 tahun menikah, Raisa dan Hamish Daud resmi cerai.)
(*/dar)
Advertisement
-
Teen - Fashion Kasual Celana Jeans Ala Anak Skena: Pilihan Straight sampai Baggy yang Wajib Dicoba
