Kronologi Wafatnya Ayah Ben Kasyafani, Sempat Alami Pendarahan di Otak
Ben Kasyafani dan sang ayah © KapanLagi.com/Bayu Herdianto/instagram.com @benkasyafani
Kapanlagi.com - Ben Kasyafani tengah berduka. Sang ayah, Ashar Budiman meninggal dunia dalam usia 69 tahun pada Selasa, 29 November 2022 sekitar pukul 20. 45 WIB di salah satu rumah sakit kawasan Bintaro, Jakarta Selatan.
Menurut Ben Kasyafani, sebelum wafat, sang ayah dibawa ke Rumah Sakit pada Senin (28/11/2022) karena terserang stroke akibat pendarahan di otak.
"Hari senin mengalami stroke, pendarahan di otak. Lalu, koma, pendarahannya cukup menyebar. Dalam kurang lebih dalam waktu 24 jam kondisinya semakin memburuk," kata Ben Kasyafani di TPU Tanah Kusir, Jakarta Selatan, Rabu (30/11/2022).
Advertisement
1. Detak Jantung Sang Ayah Sempat Berhenti
Kemudian, kata mantan suami Marshanda ini, detak jantung ayahnya sempat berhenti pada Selasa sore dan kembali berdenyut. Namun pada akhirnya Ben dan keluarganya harus mengikhlaskan kepergian ayahandanya.
"Selasa sore jantungnya sempat berhenti, tetapi masih bisa diusahakan untuk dipaksa bisa berdetak kembali, kemudian malamnya kembali terjadi detak jantungnya berhenti. Karena Kami lihat proses pemompaan jantung dan lain-lain cukup menyakitkan buat bapak, akhirnya kami melepas bapak untuk pulang," tutur Ben Kasyafani.
(Lagi-lagi bikin heboh! Setelah bucin-bucinan, sekarang Erika Carlina dan DJ Bravy resmi putus!)
2. Terserang Stroke
Masih kata Ben, saat sang ayah terserang stroke, dirinya sedang menjalani syuting di kawasan Anter, Banten.
"Pas kejadian pertama kejadian bapak serangan stroke itu di anyer syuting, terus dihubungi sama ibu. Aku dari anyer langsung ke rumah sakit," tuturnya.
3. Sudah Jalani Cuci Darah
Selain mengalami stroke, Ashar Budiman memiliki riwayat gagal ginjal. Sudah satu tahun Ia menjalani cuci darah.
Kini Ashar Budiman telah beristirahat dengan tenang. Proses pemakaman dilakukan di TPU Tanah Kusir, Jakarta Selatan, Rabu (30/11/2022).
Baca yang Ini yuk
Sebut Sang Ayah Adalah Sosok Yang Tak Banyak Bicara, Ben Kasyafani: Semangat Itu Bisa Nular
Sebelum Terkena Stroke, Ben Kasyafani Sebut Sang Ayah Sempat Meminta Maaf Padanya
Antar Ayah ke Peristirahatan Terakhir, Ben Kasyafani Turun ke Liang Lahat
Kabar Duka, Ayahanda Ben Kasyafani Meninggal Dunia Karena Gagal Ginjal dan Stroke
(Ramai kabar perceraian dengan Raisa, Hamish Daud sebut tudingan selingkuh itu fitnah.)
Berita Foto
(kpl/dan/nda)
Advertisement
-
Teen - Lifestyle Gadget Mau Foto Astetik? Kamera Mini Andalan Anak Skena yang Lagi Viral Ini Patut Dicoba
-
Teen - Fashion Hangout Pilihan Jam Tangan Stylish untuk Anak Skena yang Mau Tampil Lebih Standout
