Mie Instan Jadi Masakan Pertama Chef Aiko Untuk Suami Setelah Nikah
Saugi dan Chef Aiko © KapanLagi.com®/Bayu Herdianto
Kapanlagi.com -
Chef Aiko baru saja mengakhiri masa lajangnya. Chef cantik ini resmi dinikahi oleh kekasih hatinya, Saugi Balfas, di Buni Manten, Sawah Lama, Ciputat, Tangerang Selatan, Sabtu (7/4). Banyak yang merasa kalau Saugi ini sosok yang beruntung bisa menikah dengan Aiko.
Bagaimana tidak, banyak yang menduga kalau Saugi akan mendapat berbagai hidangan lezat di meja makan setiap hari mengingat sang istri adalah chef yang kreatif. Tapi siapa sangka dugaan itu ternyata belum terjadi. Di masa-masa awal pernikahan, mie instan lah yang menjadi hidangan pertama yang dimasak sang koki seksi untuk suaminya.
"Jadi ceritanya lagi nginep dan di situ nggak ada makanan apa-apa. Cuma ada mi instan, telor, kornet, jadi ya sudah," ujar Chef Aiko saat ditemui di Jalan Kapten Tendean, Mampang Prapatan, Jakarta Selatan, Senin (9/4/2018).
Saugi malah lebih sering masak © KapanLagi.com®/Bayu HerdiantoBukan cuma itu saja, Chef Aiko juga mengaku menjadi lebih sembarangan saat menghidangkan makanan. Lucunya nih malah Saugi yang lebih sering memasak untuk istrinya, bukan sebaliknya. Hal tersebut bukannya tanpa alasan. Kegiatan padat di dunia kuliner dan hiburan membuat Chef Aiko tak sempat bersusah payah menyajikan hidangan istimewa di rumah tangganya.
"Malah lebih sering saya masakin dia kalau lagi Sabtu, libur, gue bawa makanan mentah. Kalo orang datang bawa makanan matang, gue datang bawa makanan mentah," ucap Saugi saat ditemui dalam kesempatan yang sama.
It's okay lah. Suatu saat nanti pasti giliran Chef Aiko yang akan memanjakan sang suami dengan makanan-makanan enak nan lezat. Sekali lagi, happy wedding :)
Reporter: Fajarina Nurin
Sumber: Liputan6.com
Jangan Lewatkan!
Menikah, Chef Aiko Ungkap Alasan Tak Kirim Undangan Untuk Saipul Jamil
Konsep Pernikahan Chef Aiko, Serba Unik & Bernuansa Vintage
Ditanya Soal Rencana Momongan, Ini Jawaban Chef Aiko
Begini Cara Chef Aiko Yakinkan Diri Untuk Menikah Dengan Saugi
Chef Aiko-Saugi Balfas Honeymoon Ke Bali Lombok Naik Motor!
(Lagi-lagi bikin heboh! Setelah bucin-bucinan, sekarang Erika Carlina dan DJ Bravy resmi putus!)
(kpl/lip/pit)
Rahmi Akbar Safitri
Advertisement
-
Teen - Lifestyle Gadget Mau Foto Astetik? Kamera Mini Andalan Anak Skena yang Lagi Viral Ini Patut Dicoba
-
Teen - Fashion Hangout Pilihan Jam Tangan Stylish untuk Anak Skena yang Mau Tampil Lebih Standout
