Netizen Sebut Anaknya Kurus dan Kurang Gizi, Shandy Aulia: Otak Kamu yang Kurang Gizi
Diterbitkan:
Shandy Aulia - Baby Claire @ instagram.com/shandyaulia
Kapanlagi.com - Bahagia usai menjadi ibu, Shandy Aulia pun membanjiri akun Instagram-nya dengan postingan foto ataupun video putrinya, Claire Herbowo. Mewarisi pesona yang dimiliki ayah dan ibunya, baby Claire yang sudah berusia 3 bulan memang tumbuh cantik dan menggemaskan.
Contohnya saja, belum lama ini Shandy Aulia memamerkan video Claire Herbowo saat sedang tertidur. Bayi mungil itu tampak tersenyum bahagia seperti sedang bermimpi indah. "Claire lagi mimpi apa sih? @claireherbowolittlejoy. Mimpinya indah banget ya #3monthsold #claireherbowolittlejoy #sleepingbaby," tulis Shandy sebagai caption.
Sayangnya, masih ada saja netizen tak bertanggung-jawab yang menuliskan komentar jahat untuk baby Claire. Netizen tersebut berkomentar, "Anaknya kurusan. Kurang gizi kali ya?"
Advertisement
1. Reaksi Shandy Aulia
Tak bisa terus berdiam diri saat putrinya menerima komentar jahat dari netizen, Shandy Aulia akhirnya bereaksi. Dalam postingan komentar tersebut, ia pun membalas pedas, "Mulut dan otak kamu yang gizinya kurang."
Tak pelak balasan Shandy ini berhasil mencuri perhatian para fans dan followers-nya. Terbukti sejak diposting, reaksi pedas Shandy sudah mendapat lebih dari 4.319 likes hingga 2.821 komentar.
(Duh! Onad lagi-lagi terjerat kasus narkoba dan diamankan pihak kepolisian.)
2. Caption Baru Shandy
Nggak hanya berhenti sampai di situ saja, Shandy juga mengunggah video lain sambil menuliskan caption baru. Lewat postingan tersebut, ia berharap bisa membalas semua komentar jahat yang selama ini ditujukan untuk putrinya yang masih sangat kecil.
"Apa apa? Ada apa sih? Oh tenang saja mommy! Aku tuh nggak kurus, tapi sehat, pintar, dan seksi! Lebih baik kurus daripada gendut!" tulisnya dalam Bahasa Inggris.
Seputar Shandy Aulia:
Badan Shandy Aulia Kembali Langsing Pasca Lahiran, Netizen: Kakak Makan Apa?
6 Potret Shandy Aulia Olahraga Pasca 2 Bulan Melahirkan, Sambil Gendong si Kecil
Pamer Perut Rata Sambil Joget Pasca Lahiran, Shandy Aulia Bikin Netizen Menangis
Comeback Main Sinetron Setelah Melahirkan, Shandy Aulia Dipaksa Nikah Muda
8 Gaya Kece Shandy Aulia Selama Karantina di Rumah, Pakai Baju Serba Pendek - Kenakan Dress dan High Heels Saat Bersih-bersih
(Siapa itu Sabrina Alatas, sosok yang sedang trending dan jadi sorotan netizen.)
Advertisement
-
Teen - Lifestyle Gadget Deretan Aksesori yang Bikin Gadget Gen Z Makin Ciamik, Wajib Punya Nih!
