Novi Amalia Ganti Rugi Tujuh Korbannya
Novi Amalia @ Foto: KapanLagi.com®/Rasyad
Kapanlagi.com - Setelah gagal hadir di dua jumpa pers saat menjalani perawatan di Rumah Sakit Polri beberapa waktu lalu, Novi Amalia akhirnya hadir di hadapan media saat jumpa pers di Bloeming, Plaza FX, Senayan, Jakarta, Senin (12/11).
Dalam kesempatan ini Novi didampingi kedua orang tuanya dan pengacaranya, Kris Sam Siwu. Novi akhirnya bisa menyampaikan permintaan maaf langsung kepada keluarga korban yang ditabraknya dan masyarakat Indonesia lewat media.
"Saya minta maaf kepada keluarga korban. Selain itu saya juga minta maaf langsung kepada seluruh masyarakat Indonesia. Mungkin dengan kasus ini (penabrakan) masyarakat ada yang kecewa pada saya. Saya ingin bertemu langsung dengan korban tapi waktunya belum ada," ujar Novi.
Mengenai penggantian rugi kepada korban, Kris menambahkan bahwa kliennya juga sudah memberi ganti rugi. Dari delapan korban, tujuh korban yang diganti rugi. "Kami sudah ganti rugi kepada korban dan keluarga korban. Dari delapan korban hanya satu yang tidak meminta ganti rugi," papar Kris.
Novi berharap kasusnya ini menjadi terakhir kali dan tidak ada kasus kecelakaan yang memakan banyak korban seperti dirinya lagi. "Semoga kasus ini menjadi yang terakhir kali terjadi. Jangan ada lagi Novi-Novi lain," pungkasnya.
(Di luar nurul, Inara Rusli dilaporkan atas dugaan perselingkuhan dan Perzinaan!)
(kpl/pur/uji/dew)
Mathias Purwanto
Advertisement
-
Teen - Lifestyle Gadget Mau Foto Astetik? Kamera Mini Andalan Anak Skena yang Lagi Viral Ini Patut Dicoba
