Pihak Teuku Ryan Jelaskan Soal Bilang Ria Ricis ‘Rata’ Sampai Mau Implan Payudara Inbox
Diperbarui: Diterbitkan:

Teuku Ryan jelaskan soal maskud rata ©KapanLagi.com/Muhammad Akrom Sukarya
Kapanlagi.com - Teuku Ryan dan Ria Ricis tengah menjadi perbincangan hangat setelah salinan putusan cerai mereka tersebar di sosial media. Dalam salinan putusan itu, Ria Ricis mencantumkan kurangnya nafkah batin dari Teuku Ryan.
Tak cuma itu, dalam putusan itu juga Ria Ricis menyertakan keterangan bahwa Ryan selalu mengomentari fisiknya. Berbagai perlakuan Ryan, membuat Ria Ricis tertekan hingga sempat berencana untuk implan payudara.
Advertisement
1. Ria Ricis Jalani Program Diet
Terkait hal itu, kuasa hukum Ryan, Dedi Armidi buka suara. Dedi mengatakan bahwa perkataan tersebut muncul saat Ria Ricis tengah menjalani program dietnya.
"Ya, jadi sebenarnya Ryan juga sampaikan hal itu. Dalam tanda kutip ada candaan aja sih. Kalau enggak salah pada saat itu Ricis memang masih menjalankan program dietnya dia," kata Dedi saat ditemui di PA Jakarta Selatan, Senin (6/5/2024).
(Ashanty berseteru dengan mantan karyawannya, dirinya bahkan sampai dilaporkan ke pihak berwajib.)
2. Tak Ada Niat Merendahkan
Meski begitu, Dedi menjelaskan bahwa Teuku Ryan tak pernah bermaksud untuk merendahkan atau menghina Ricis yang kala itu masih berstatus sebagai istrinya.
"Jadi masalah kecil lainnya saya enggak mau lah bicara body shaming gitu karena itu urusan mereka," katanya.
"Ryan sama sekali gak ada istilahnya mendiskreditkan istrinya sendiri. Kalau pun itu ditulis ya silahkan monggo-monggo aja," sambungnya.
3. Gugat Cerai Teuku Ryan
Gugatan cerai sebelumnya didaftarkan Ria Ricis ke Pengadilan Agama Jakarta Selatan pada 30 Januari 2024 secara e-court. Gugatan tersebut terdaftar dengan nomor perkara 547/Pdt.G/2024/PAJS.
Sejumlah saksi sudah dihadirkan dalam persidangan itu. Kakak Ricis, Oki Setiana Dewi, juga sudah memberikan kesaksiannya di depan majelis hakim.
Baca juga yang ini!
Teuku Ryan Pernah Diamkan Ria Ricis Seminggu, Ditransfer 500 juta Langsung Berubah Sikap
Bercerai dari Teuku Ryan, Ria Ricis Tidak Boleh Menikah Sebelum Masa Iddah Selesai
Ria Ricis Resmi Bercerai, Teuku Ryan Wajib Menafkahi Anak Sebesar Rp 10 Juta Per Bulan
Tak Ada Harta Gono-Gini, Teuku Ryan Wajib Berikan Nafkah untuk Moana Sampai Dewasa
(Deddy Corbuzier buka suara terkait isu cerai, marah ke pihak Pengadilan Agama!)
Advertisement
-
Fashion Selebriti Indonesia Potret Cantik Syahnaz Sadiqah Pakai Batik, Pancarkan Pesona Istri Pejabat