Teknik Drift Okan Cornelius Berkembang Paling Pesat
Okan Cornelius
Kapanlagi.com - Aktor Okan Cornelius kembali berlatih drift sebelum tampil dalam ajang selebriti drift untuk memeriahkan ajang formula drift Asia. Pria ini pun dinyatakan sebagai artis dengan kemajuan drifting paling pesat di antara teman-teman sesama artis."Harus, kita harus berikan yang terbaik tapi safety first," ucap Okan ditemui di parkiran PRJ, Kemayoran Jakpus beberapa waktu lalu. Saingan terberat berenam? "Kalau nggak Rayi ya Rafi. Dia sekali nyoba, udah dapet. Tapi cuma sekali latihan," katanya.Untuk tampil di ajang ini tidak ada reward yang dipersiapkan untuk para artis ini. Selain itu Okan sedikit memberi gambaran apa saja yang dinilai dari ajang drift."Hadiah nggak ada yang penting fun," tuturnya. Lalu apa saja penilaian drift? "Waktu, selain itu semakin tipis antara body mobil sama pembatas itu harus bagus, apa lagi sampe nyenggol tipis itu malah tinggi nilainya. Berarti itu kontrol bagus, jadi nggak gampang," pungkasnya.  Â
(Setelah 8 tahun menikah, Raisa dan Hamish Daud resmi cerai.)
(kpl/hen/sjw)
Advertisement
-
Teen - Fashion Kasual Celana Jeans Ala Anak Skena: Pilihan Straight sampai Baggy yang Wajib Dicoba
